Tag: UCAV

Tingkatkan Sinergitas, UCAV Sukhoi S-70 dan Jet Tempur Stealth Su-57 Sama-sama Gunakan Mesin Turbofan AL-51F1 (Izdeliye-30)

Selain terlahir sebagai drone tempur (UCAV) stealth, Sukhoi S-70 Okhotnik juga disiapkan sebagai loyal wingman alias drone pendamping untuk pesawat tempur generasi kelima Rusia, Sukhoi Su-57 Felon. Agar keduanya dapat bersinergi udara, antara S-70 dan Su-57 dikabarkan akan mengadopsi jenis mesin tubofan yang sama, hanya yang membedakan S-70 menggunakan mesin tunggal. (more…)

Bayraktar TB3 Sukses Uji Coba Lepas Landas dan Mendarat di Kapal Induk Helikopter TCG Anadolu

Tidak berselang lama dari coba lepas landas drone tempur (UCAV) MQ-9B Mojave dari kapal induk helikopter/serbu amfibi Korea Selatan ROKS Dokdo, kini ada kabar tandingan datang dari Turki. Negeri Ottoman diketahui juga mempunyai kapal induk helikopter (Landing Helicopter Dock/LHD) yang punya kemampuan serbu amfibi, TCG Anadolu. Dan pada 19 November 2024, UCAV Bayraktar TB3 PT2 berhasil melakukan uji coba dari TCG Anadolu. (more…)

Cina Luncurkan Rainbow CH-9 – Drone Kombatan dengan Jangkauan Terbang 11.500 Km dan Endurance 40 Jam

Keluarga drone tempur (UCAV) Rainbow produksi CASC (China Aerospace Science and Technology Corporation) bertambah, pada pameran dirgantara Zhuhai Airshow 2024 (12 – 17 November 2024), CASC meluncurkan varian baru yang diberi label Chai Hong (CH)-9. Tetap mempertahankan desain mirip CH-4, plus bertenaga turboprop, namun, CH-9 menawarkan kapasitas payload senjata dan jangkauan terbang yang mengagumkan. (more…)

Cina Pamerkan ‘Jiu Tian’ – Drone Kombatan 10 Ton dengan Desain ‘Kawin Silang’ RQ-4 Global Hawk dan MQ-9 Reaper

Selain meluncurkan desain full mockup jet tempur generasi keenam ‘Baidi’ yang diklaim dapat beroperasi di atmosfer bumi dan luar angkasa, manufaktur dirgantara Cina di Zhuhai Airshow 2024 banyak membetot perhatian publik dengan inovasi terbaru yang secara desain belum pernah diperlihatkan. Salah satunya adalah drone intai-kombatan berukuran besar SS-UAV yang diberi nama ‘Jiu Tian.’ (more…)