[Video] Wing Loong 10 Meteorological Observer – Drone Tempur yang Diubah Jadi Wahana Pengamat Cuaca
|Masuk kategori drone HALE (High Altitude Long Endurance), nama Wing Loong 10 sudah dikenal sejak diperkenalkan ke publik pada Dubai AirShow 2017. Drone bermesin jet dengan bobot maksimum saat tinggal landas 3,2 ton ini telah menjadi arsenal drone bersenjata (UCAV) Angatan Udara Cina dengan kemampuan membawa payload 200 kg.
Baca juga: Cina Tampilkan Drone Kombatan Anyar Bermesin Turbojet, Wing Loong 10
Diproduksi oleh Chengdu Aircraft Industry Group (CAIG), Wing Loong 10 atau Yi Loong 10 setidaknya sudah dibuat dalam empat varian, yang salah satunya didapuk untuk untuk tugas non militer, yakni sebagai drone pengamat kondisi cuaca. Nah, yang disebut terakhir, Wing Loong 10 dioperasikan untuk PRC Meteorological Department (semacam BMKG di Indonesia). Di tangan PRC Meteorological, payload Wing Loong 10 diganti dengan instalasi Milimeter Wavelight Cloud Radar (MMCR), dimana penugasan Wing Loon 10 akan ditekankan pada marine meteorological observation, khususnya untuk mendeteksi pembentukan awan badai taifun.
Wing Loong 10 varian “BMKG” ini mengadopsi 2 mesin turbofan AEF-50E. Sebelumnya untuk versi kombatan, Wing Loong 10 menggunakan mesin turbojet ZF850 produksi Jiangxi Zhongfa Tianxin Aero Engine Technology yang punya daya dorong 1.000 kg. Wing Loong 10 dapat terbang sampai ketinggian 15.000 meter dengan endurance selama 20 jam. Kecepatan jelajah drone ini disebut 620 km per jam.
Baca juga: Divisi Intai AU Cina Telah Operasikan Drone HALE WZ-7 Soar Dragon
Dari spesifikasi, Wing Loong 10 punya panjang 9 meter, lebar bentang sayap 20 meter dan tinggi 3,66 meter. Bobot kosong 2,3 ton dan bobot maksimum saat tinggal landas 3,2 ton. Sebagai drone kombatan, Wing Loong 10 mampu membawa payload senjata hingga 200 kg. Dari beberapa persenjataan yang diperlihatkan, nampak Wing Loong 10 mampu dipersenjatai rudal udara ke darat BA-7, bom berpemandu laser YZ-212, bom antipersonel YZ-102A, dan miniature guided bomb LS-6 yang beratnya 50 kg. (Gilang Perdana)