Setelah Swedia menanggalkan statusnya sebagai negara netral, maka secara tak langsung berdampak pada ekspor produk persenjataannya, khususnya yang menggunakan komponen dari luar negeri. Dan mimpi buruk pun menjadi kenyataan, setelah ada kabar Amerika Serikat tidak mengizinkan penggunaan mesin produksi General Electric Aviation untuk dipasang pada jet tempur Gripen E/F yang akan dieskpor. (more…)
Tag: Gripen E
Swedia Borong Bom MK82 untuk Kemampuan Serang Darat Jet Tempur Gripen
Sejak menjadi bagian dari NATO, maka proyeksi kekuatan udara Swedia tak melulu terfokus pada bertahan, menghadapi ancaman langsung dari Rusia, maka penguatan elemen senjata udara ke permukaan untuk melengkapi kemampuan jet tempur Gripen menjadi prioritas. (more…)
Cina Tawarkan ‘Paket Menarik’ Jet Tempur Chengdu J-10CE ke Brasil, Tapi Minta Akses ke Pusat Peluncuran Antariksa
Memanfaatkan kedekatan sebagai sesama anggota BRICS, jurus marketing Cina mulai mendekati militer Brasil, yakni ada kabar bahwa Cina menawarkan jet tempur Chengdu J-10CE ke Negeri Samba. Namun, penjualan jet tempur rupanya bukan tujuan utama Cina ke negara di Amerika Latin itu. (more…)
Singkirkan F-16 Block 70 Viper, Angkatan Udara Thailand Resmi Pilih Gripen E/F untuk Gantikan F-16 Lawas
Saab sempat dibuat frustasi, pasalnya pabrikan dirgantara asal Swedia itu, sejauh ini hanya mampu menjual jet tempur Gripen E/F untuk pasar ekspor ke Brasil. Namun, ada kabar gembira datang dari Asia Tenggara, setelah Angkatan Udara Thailand (RTAF) secara resmi memilih Gripen E/F untuk nantinya menggantikan armada F-16 Fighting Falcon yang usianya menua. (more…)
Sudah Punya Gripen E/F, Angkatan Udara Brasil Dikabarkan Berusaha Beli F-16 Bekas Pakai dari AS
Sepertinya ada anomali pada postur kekuatan udara angkatan bersenjata Brasil, Negeri Samba itu telah mengikat kontrak untuk akuisisi dan produksi bersama jet tempur canggih Gripen E/F (disebut Brasil dengan kode F-39) dari Saab, Swedia. Lain dari itu, Angkatan Laut Brasil sampai saat ini masih mengoperasikan varian jet tempur lawas A-4 Skyhawk yang telah mendapatkan upgrade. Dan ada kabar yang boleh jadi akan lebih banyak mengundang pertanyaan besar, yakni rumor bahwa Brasil tengah berusaha membeli jet tempur bekas F-16 Fighting Falcon. (more…)
Saab ‘Bocorkan’ Desain Jet Tempur Masa Depan Swedia, Bisa Berawak dan Tanpa Awak
Tak ada yang meragukan kecanggihan jet tempur Gripen E/F, Swedia pun bangga atas kemampuan pesawat tempur single engine yang diluncurkan pada 18 Mei 2016 tersebut. Namun, dinamika berubah cepat, khususnya pasca invasi Rusia ke Ukraina, membuat Swedia harus berpikir ulang bila ingin tetap bertahan dengan hanya menggunakan Gripen E/F (d/h Gripen NG) sampai tahun 2050. (more…)
Militer Swedia Minta Saab Pelajari Konsep Pesawat Tempur Masa Depan
Meski punya jet tempur andalan produksi dalam negeri, yakni Gripen E/F, namun, pemerintah Swedia sepertinya dilanda kegalauan, sebabnya apalagi kalau bukan imbas dari perang Rusia versus Ukraina. Ketika negara-negara Eropa/NATO serentak mengorder jet tempur generasi kelima F-35 Lightning II, maka Swedia tak bisa begitu saja ‘ikut-ikutan.’ (more…)
[Video] Di Balik Layar Pemotretan Udara Jet Tempur Gripen, Andalkan Teknik Fotografi dan ‘Keberuntungan’
Di antara manufaktur dirgantara, Saab dari Swedia terbilang produktif untuk menghasilkan konten berupa foto dan video dari aktivitas udara, terutama terkait dengan eksistensi jet tempur Gripen C/D dan yang terbaru Gripen E. Dan dalam sebuah artikel yang dipublikasikan di portal Saab.com, dipaparkan tentang hal unik dan menantang yang dilakoni fotografer dalam pemotretan udara jet tempur Gripen. (more…)
Jet Tempur Gripen E Sukses Gunakan Baterai Lithium Ion, Bobot Pesawat Jadi Lebih Ringan
Mampu mengurangi bobot dan meningkatkan efisiensi pemeliharaan pada jet tempur, tak pelak menjadi poin keunggulan tersendiri bagi pihak manufaktur, dan belum lama ini Saab dari Swedia, mewartakan bahwa jet tempur terbarunya, Gripen E mendapatkan upgrade untuk bisa menjadi lebih ringan dan efisien dalam pemeliharaan berkat penggunaan baterai Lithium ion (Li-ion). (more…)
Saab dan Embraer Buka Jalur Produksi Jet Tempur Gripen E di Sao Paulo – Brasil
Alih teknologi atas alutsista ‘first tier’ tak hanya butuh investasi besar, lain dari itu juga dibutuhkan kesabaran, maklum adopsi teknologi tinggi akan terkait dengan proses yang berkesinambungan dan memakan waktu yang tidak sebentar. (more…)