
Selain kajian investasi yang saat ini tengah dilakukan Rusia untuk program jet tempur stealth Sukhoi Su-57E di India, maka ada kabar lanjutan yang mengarah pada hubungan yang kian erat antara Moskow dan New Delhi, salah satunya kabar jumlah pesanan Su-57 yang mencapai ratusan unit, dan pola kerja sama industri yang mengacu pada keberhasilan pada proyek jet tempur sebelumnya, Su-30MKI. (more…)

Aeronautical Development Agency (ADA), lembaga di bawah Kementerian Pertahanan India yang bertanggung jawab atas perancangan dan pengembangan pesawat tempur dalam negeri, belum lama mengumumkan gagasan untuk memberikan sistem pembaruan perangkat lunak (software) ala smartphone di jet tempur. (more…)

Terkenal serius dalam komitmen kerja sama industri pertahanan, ada kabar India kini tengah mengevaluasi jet tempur rancangan Korea Selatan-Indonesia, KF-21 Boramae, yakni untuk mengisi program Multi-Role Fighter Aircraft (MRFA). KF-21 dipandang sebagai platform yang kompetitif dari segi biaya dengan potensi pertumbuhan di masa depan dan kompatibilitas dengan kebijakan industri domestik India. (more…)

Dengan jadwal pengiriman yang dipercepat, maka Pakistan akan menerima jet tempur stealth Shenyang J-35A pada tahun depan. Sebaliknya, India tertinggal dalam hal realita pengadaan, lantaran proyek jet tempur produksi dalam negeri – Advanced Medium Combat Aircraft (AMCA) baru dimulai pengembangan. Guna mengisi gap ketertinggalan dari Pakistan, maka India perlu solusi jet tempur stealth interim (sementara). (more…)

Rencana Cina untuk mempercepat pengiriman jet tempur stealth Shenyang J-35A ke Pakistan, nampaknya telah mendorong India untuk mengkalkukasi ulang proyeksi kekuatan udaranya, pasalnya bila J-35A tiba pada tahun depan, maka otomatis India tertinggal dari Pakistan, pasalnya India saat ini baru dalam tahap pengembangan pesawat tempur generasi kelima. (more…)

Meski di masa lalu pernah mundur dari tawaran untuk mengakuisisi jet tempur stealth Sukhoi Su-57E. Namun, tibanya Su-57 untuk pertama kalinya di India dalam demo udara memukau di pameran dirgantara Aero India 2025 (10 – 14 Februari), bisa jadi bakal merubah pandangan India tentang Su-57. (more…)

Safran Aircraft Engines, manufaktur mesin jet asal Perancis yang memasok Snecma M88 untuk pesawat tempur Dassault Rafale, mengumumkan siap melakukan transfer teknologi 100% mesin jet ke India, yakni dalam program mendukung mesin untuk jet tempur generasi kelima India – Advanced Medium Combat Aircraft (AMCA). (more…)

Pakistan tentu menyadari bahwa industri penerbangannya kalah unggul dibandingkan India. Saat India menggulirkan program jet tempur generasi kelima – Advanced Medium Combat Aircraft (AMCA) pada tahun 2010, praktis Pakistan tak bisa berkutik selain harus merapat ke Cina untuk mengembangkan produksi jet tempur generasi keempat JF-17 Thunder. Namun, pengembangan jet tempur generasi kelima KAAN yang diusung Turki, boleh jadi akan memicu percepatan program AMCA. (more…)