Update Drone KamikazeKlik di Atas

K2NO Black Panther, MBT Asal Negeri Ginseng yang Berani Tantang Leopard 2A7NO

Banyak yang menanyakan, siapakah gerangan K2 Black Panther? Dimana pada artikel terdahulu disebut bahwa Main Battle Tank (MBT) asal Negeri Ginseng ini akan diadu dengan MBT Leopard 2A7NO di Tanah Skandinavia guna memperebutkan tender next generation MBT untuk Angkatan Darat Norwegia.

Baca juga:Β Bakal Diadu dengan K2 Black Panther, MBT Leopard 2A7NO Tiba di Norwegia

Mengutip dari overtdefense.com (6/1/2022), disebutkan bahwa K2 Black Panther ternyata sudah lebih dulu tiba di Norwegia, yaitu pada Desember 2021 di Pelabuhan Drammen,. Sementara Leopard 2A7NO produksi Krauss Maffei Wegmann (KMW), Jerman, baru tiba di Pelabuhan Oslo pada 9 Januari lalu.

Khusus untuk memenuhi persyaratan pengujian yang diminta Kementerian Pertahanan Norwegia, Black Panther yang didatangkan ke Norwegia sudah dilakukan beberapa modifikasi. Diberi label sebagai K2NO Black Panther, MBT ini telah dilengkapi dengan reactive armor. sistem proteksi Trophy HV APS dari Israel dan modul remote control weapon station Kongsberg Protector RS4 yang menaungi senapan mesin berat kaliber 12,7 mm.

K2NO Black Panther saat sebelum diberangkatkan ke Norwegia. (Hyundai Rotem)

Hyundai Rotem selaku produsen memberikan benefit yang memikat bila Norwegia mengakuisisi K2NO Black Panther. Paket yang ditawarkan ke Norwegia adalah negara itu sudah mampu memproduksi dan mengirimkan MBT dalam negeri hanya dua tahun setelah pengiriman pertama K2NO. Hyundai juga menawarkan integrasi sistem komando dan kontrol ICS C4I, amunisi yang dapat diprogram Nammo dan pembuatan Auxiliary Power Unit (APU) domestik. Setelah pengadaan K2NO selesai, Norwegia akan memenuhi syarat untuk menerima MBT K3 dengan meriam smoothbore kaliber 130 mm.

Bila Norwegia mimilih K2NO Black Panther, maka Hyundai Rotem menjanjikan pengiriman perdana MBT akan dilakukan pada tahun 2025. Hyundai Rotem merilis varian K2NO pada pamerian militer ADEX pada Oktober 2021.

Lepas dari tawaran di atas, K2 Black Panther jelas bukan MBT kaleng-kaleng. Telah diproduksi lebih dari 100 unit untuk AD Korea Selatan, Black Panther diketahui menjadi platform desain yang digunakan pada MBT buatan Turki, Altay.

Sekilas tentang persenjataan, K2 Black Panther mengusung meriam Hyundai WIA CN08 kaliber 120/55 mm smoothbore gun, dimana kapasitas pada kubah dapat dimuati 40 munisi. Modul senapan mesin berat mengadopsi K6 heavy machine gun dengan kapasitas 3.200 munisi (disematkan pada Kongsberg Protector RS4), kemudian ada senapan mesin coaxial kaliber 7,62 mm.

K2 Black Panther sudah menggunakan teknologi autoloader, sehingga jumlah total awaknya hanya tiga orang – commander, gunner dan driver. Black Panther punya bobot penuh 61 ton, tank kebanggaan Korea Selatan ini punya panjang 10,8 meter, lebar 3,6 meter dan tinggi 2,4 meter.

Baca juga:Β Turki Pilih Dua Perusahaan Korea Selatan untuk Pasok Mesin MBT Altay

Kontes antara Hyundai Rotem dan KMW akan menunjukkan apakah solusi dan penawaran Korea Selatan akan lebih menarik bagi orang Norwegia, ataukah Norwegia lebih tertarik dengan pemasok yang berlokasi di Eropa. Norwegia rencananya akan membuat keputusan tentang hasil tender MBT pada akhir 2022. (Gilang Perdana)

18 Comments