Sikorsky CH-148 Cyclone – Helikopter Anti Kapal Selam Kanada yang Diserang Flare dari Jet Tempur Cina
|Nama Sikorsky CH-148 Cyclone mendadak menjadi perbicangan di tengah netizen, padahal helikopter twin engine multitole tersebut namanya agak ‘kurang dikenal’ jika dibandingkan helikopter besutan Sikorsky lainnya. Namun karena ‘insiden dikepret’ flare oleh jet tempur Cina Shenyang J-11 pada hari Minggu, 30 Oktober 2023, menjadikan debut Cyclone milik Angkatan Udara Kanada yang beroperasi dari frigat frigat HMCS Ottawa (FFH 341) – Halifax class ikut naik ‘pamor’.
Tentu bukan kodratnya CH-148 Cyclone berhadapan dengan Shenyang J-11, yang mana dalam insiden itu, pilot helikopter Kanada ‘mencari selamat’ dengan terbang rendah di ketinggian 200 kaki (sekitar 60 meter) di atas permukaan laut. Pada ketinggian tersebut, Shenyang J-11 akan kesulitan untuk melakukan intercept. Sebagai catatan, saat kejadian CH-148 Cyclone sedang terbang dalam misi anti kapal selam, lantaran mencari posisi kapal selam asing yang terdeteksi sebelumnya.
Lepas dari insiden yang terjadi di perairan internasional Laut Cina Selatan tersebut, menarik untuk dicermati sosok CH-148 Cyclone. Meski tidak terbang, helikopter yang masuk ke segmen angkut sedang ini pernah bertandang ke Indonesia, yakni dalam misi pelayaran frigat Frigat HMCS Winnipeg (Halifax Class) yang sandar di Jakarta pada September 2022. Setiap frigat Halifax Class membawa satu unit CH-148 Cyclone dalam pelayarannya.
Meski dioperasikan dari frigat Angkatan Laut, namun operasional armada CH-148 Cyclone berada di bawah Angkatan Udara Kanada.
Sikorsky CH-148 Cyclone dikembangkan oleh Sikorsky Aircraft Corporation untuk Angkatan Bersenjata Kanada, dan merupakan varian militer dari Sikorsky S-92. Dalam arsenal AU Kanada, CH-148 dirancang untuk beroperasi dari kapal menggantikan CH-124 Sea King, yang digunakan AU Kanada dari tahun 1963 hingga 2018.
CH-148 memiliki fuselage dari kombinasi bahan logam dan komposit. Bilah rotor utama komposit artikulasi empat bilah lebih lebar dan diameter lebih besar dibandingkan S-70 Blackhawk. Ujung bilah yang meruncing menyapu ke belakang dan miring ke bawah untuk mengurangi kebisingan dan meningkatkan daya angkat.
CH-148 dilengkapi dengan perangkat untuk mencari dan menemukan kapal selam selama misi ASW (Anti Submarine Warfare), dan dilengkapi sistem proteksi dari serangan rudal pencari panas. Beberapa teknologi yang ditanamkan pada CH-148 Cyclone seperti Integrated Mission System dan Sonobuoy Acoustic Processing System dari General Dynamics Canada.
Sementara radar menggunakan APS-143B dari Telephonics dan perangkat elektro optik SAFIRE III dari Flir Systems. Guna memburu kapal selam lawan, terdapat sonar celup HELRAS (Helicopter Long Range Active Sonar) dari L-3. Helikopter ini juga disiapkan untuk bertahan dalam kondisi peperangan elektronika, yakni dengan adanya perangkat jammer AN/ALQ-210 produksi Lockheed Martin. Kemudian adaCMA-2082MH Aircraft Management System dari CMC Electronics.
CH-148 Cyclone ditenagai 2 × General Electric CT7-8A7 turboshaft engines – dengan kekuatan tiap mesin 3,000 shp. Helikopter ini dapat mencapai keceoatan maksimum 306 km per jam dan kecepatan jelajah 254 km per jam. Cyclone dapat terbang sampai ketinggian 4.600 meter.
CH-148 Cyclone diawaki 4 orang (2 pilots; 1 tactical coordinator 1 operator sensor), Jumlah penumpang/pasukan yang dibawa maksimum 22 orang. CH-148 Cyclone punya berat kosong 7.076 kg dan berat maksimum saat tinggal landas 13.290 kg.
Untuk persenjataan, CH-148 Cyclone dapat membawa dua torpedo ringan MK-46 torpedoes dalam BRU-14 mounted in folding weapons pylons. Selain dapat dipasang door-arm mounted general-purpose machine gun. Terbagi dalam tiga skadron (Maritime Helicopter Squadron), saat ini AU Kanada mengoperasikan 25 unit CH-148 Cyclone. (Bayu Pamungkas)
Heli yg sangat cocok ditandemkan dengan Fregat Merah Putih atau Fregat FREMM Class. Akan sangat bagus jika Indonesia juga memiliki Poseidon P-8 untuk memperkuat pertahanan maritim Indonesia.