Yunani Tawarkan ASPIS NG, Sistem Proteksi Modular untuk Kubah MBT Leopard 2A4
|Rontoknya beberapa unit Main Battle Tank (MBT) Leopard 2A4 milik Angkatan Darat Turki di Al Bab, Suriah, seolah menjadi peringatan bagi negara-negara pengguna MBT Leopard 2. bahwa keperkasaan MBT berbobot 60-tonan ini nyatanya mudah keok oleh rudal anti tank Raytheon TOW 2 yang dilepaskan oleh militan ISIS.
Baca juga: Raytheon TOW 2 – Rudal Anti Tank Perontok MBT Leopard 2A4 di Al Bab, Suriah
Dan salah satu sasaran yang menjadi target penghancuran MBT Leopard 2A4 Turki adalah bagian kubah, termasuk menyasar bagian atas kubah yang cenderung rentan pada proteksi. Berangkat dari pengalaman buruk Turki di Suriah, beberapa negara pengguna Leopard 2 series lantas melakukan serangkaian pengembangan untuk meningkatkan elemen proteksi pada Leopard 2A4.
Seperti salah satunya yang ditawarkan EODH SA, manufaktur alat pertahanan dari Yunani ini memperkenalkan apa yang disebut ASPIS (Advanced Shielding Platform Integrated System) NG, yakni sistem proteksi modular yang dipersiapkan secara khusus untuk melindungi bagian kubah Leopard 2A4.
Dipamerkan saat Eurosatory 2022, ASPIS NG merupakan jenis proteksi hybrid yang menggabungkan teknologi pasif, pasif dan energetic. Elemen perlindungan di ASPIS NG dipersiapkan untuk menghadapi ancaman modern seperti serangan rudal anti tank dengan hulu ledak double head tandem dan munisi Armor-Piercing Fin-Stabilized Discarding Sabot (APFSDS) generasi baru dari meriam tank lawan.
Dikutip dari doureios.com, disebut bahwa konktruksi lapisan proteksi ASPIS NG menggunakan bahan kombinasi nanoteknologi dan bagian luarnya yang mengadopsi pelat Explosive Reaction Shield (ERA). Untuk menghadapi ancaman serangan rudal anti tank yang menyasar bagian atas kubah, maka ada sejumlah unit proteksi aktif di atas kubah yang berfungsi seperti ranjau anti-personil dengan hamburan fragmen yang diarahkan (Claymore). Aktivasi sistem proteksi ini terjadi setelah ancaman terdeteksi oleh sistem sensor radar.
Baca juga: Dari Basis Leopard 2A4, AD Polandia Pertama Kalinya Tampilkan MBT Leopard-2PLM1
EODH SA merancang ASPIS NG utamanya untuk ditawarkan pada Angkatan Darat Yunani, dimana Yunani saat ini mengoprasikan 183 unit Leopard 2A4 dan 170 unit Leopard 2A6. Dengan dipamerkan dalam Eurosatory 2022, maka ada peluang untuk ekspor, dan bukan tak mungkin sistem proteksi modular seperti ini kelak dapat disematkan pada kubah MBT Leopard 2A4 (varian standar) yang kini dioperasikan kavaleri Kostrad TNI AD. (Gilang Perdana)
Era butuh armor paten dgn ketebalan tertentu karena efek ledakan makanya ga ada yg berani pasang di ranpur level armor bawah stanag 4.
Jerman sulit membagi ToT armor Amap yg terpasang di leopard 2 revolution. Turki juga menawarkan paket upgrade armor leopard 2a4 namun belum pernah lihat angkatan darat Turki memesan.
Semua MBT apapun dari Leopard, Abrams, Merkava atau T90 walau diproteksi spt apapun jika kena ATGM pasti jadi perkedel bakar, tapi perang membuat orang ber inovasi dalam hal apapun, makin kuat sistem senjata makin kuat pula orang buat antidot nya buat hancurkan.