Untuk Pertama Kalinya, “Narco Submarine” Berhasil Ditangkap di Perairan Eropa
|Kapal selam pembawa narkotika alias narco submarine sudah bukan hal asing dalam dunia penyelundupan barang haram. Namun, debut narco submarine umumnya digunakan dari negara di Amerika Latin menuju daratan Amerika Serikat lewat Meksiko. Namun, belum lama ini ada kabar baru terkait narco submarine.
Baca juga: Bermesin Mobil Fiat 4 PK, Ini Dia Prototipe Kapal Selam Pertama Buatan Indonesia
Untuk pertama kalinya, sosok narco submarine tertangkap di kawasan pantai Eropa. Seperti dikutip dari Janes.com (29/11/2019), disebutkan Kepolisian Spanyol pada 24 November lalu telah menangkap kapal selam mini yang membawa 3 ton kokain.
Dengan nilai estimasi mencapai US$110 juta, kapal selam bertenaga diesel ini tertangkap di dekat pantai O Foxo. Untuk saat ini, narco submarine dengan panjang 20 meter ini telah diamankan di Pelabuhan Aldan.
Dua awak kapal selam asal Ekuador ini telah diamankan dan satu orang lagi berhasil berenang ke kawasan pantai, namun disebutkan awak yang berhasil lari bukan berkebangsaan Ekuador.
Sampai saat ini penyelidikan narco submarine yang tertangkap di Eropa ini masih dalam tahap investigasi. Dugaan mengerucut pada dua hal, yaitu pelayaran langsung kapal selam ini dari Amerika Latin ke Eropa yang melewati Lautan Atlantik.
Kemudian kemungkinan kedua adalah kapal selam diturunkan oleh kapal kargo di lepas pantai Spanyol, lalu berlayar menuju sisi pantai. Dugaan kedua ini cukup menguat, dimana operasi kapal selam ini memanfaatkan badai besar yang sedang menerpa Pantai Spanyol saat itu, adanya badai dimanfaatkan untuk berlayar tanpa terdeteksi oleh kapal patroli.
Meski secara teknologi tak bisa disamakan dengan kemampuan kapal selam konvensional, karena belum bisa menyelam secara penuh, namun dari waktu kewatu kemampuan narco submarine terus meningkat.
Seperti narco submarine yang ditangkap pada tahun 2015, sudah dirancang untuk sulit dideteksi secara visual, bahkan oleh radar, sonar dan sistem infrared.
Dilihat dari panjangnya yang 20 meter, narco submarine yang ditemukan di Spanyol tergolong besar, narco submarine yang ditemukan pada 2015 punya panjang 18 meter, dapat melesat 18 km per jam, serta mampu membawa payload 10 ton kokain.
Dengan tenaga mesin diesel, kapal selam dengan muatan bahan bakar penuh dapat berlayar sejauh 3.200 km. Bahkan kapal selam ini didukung navigasi berbasis satelit.
Baca juga: Drass Defence Ungkap Pesanan Rahasia Dua Varian Kapal Selam Mini
Namun dengan spesifikasi tanpa toilet (MCK) serta jarak jelajah 3.200 km, maka besar kemungkinan narco submarine ini tidak mampu untuk menikmati pelayaran reguler, artinya kecil kemungkinan narco submarine melintasi Samudra Atlantik.
Rumor yang beredar di media lokal Spanyol menyebut bahwa sebenarnya narco submarine telah beraksi 10 tahun lalu. Kepolisian Spanyol dalam upaya penangkapan kapal selam narkotika juga mendapat bantuan input data dari Brasil, Portugal dan Amerika Serikat. (Gilang Perdana)
Perlu torpedo d install di pesisir pantai kalau perlu tembak pake poseidon biar tahu hasilnya gimana
Pengedar ganja aja bsa bikin kasel mini sendiri.. Indo jgn mau kalah dong ah
Ini bukan kasel beneran ….tapi cuma submersible boat
#semi submersible boat
yg hrs dicermati kemampuan kasel menembus pertahanan laut, berarti peralatan deteksi anti kasel blm optimal, bagaimana kalau dlm situasi perang, kasel nya sdh berhasil turunkan pasukan komando atau malah sdh torpedo kaprang di pelabuhan.
Lha itu kapalnya ketangkep apa…..πππ
maksudnya tuh kapal mungkin sudah sering bolak balik melipir buat mesen kopi boy…