Update Drone KamikazeKlik di Atas

Taiwan Terima Batch Perdana MBT M1A2T Abrams – Dikembangkan dari Platform M1A2 SEPv2 dengan Modifikasi Khusus

Modernisasi Angkatan Bersenjata Taiwan tidak melulu pada matra laut dan udara, meski berupa kepulauan, Taiwan tetap mengadopsi sejumlah Main Battle Tank (MBT) dari Amerika Serikat. Dan yang terbaru adalah MBT M1A2T Abrams, yang mana batch perdananya (38 unit) telah tiba di Taiwan pada 16 Desember 2024.

Baca juga: Tanpa ‘Omon-omon’, Batch Pertama MBT M1A2 SEPv3 Abrams Telah Tiba di Australia

Total Angkatan Darat Taiwan akan menerima 108 unit M1A2T. Tiba di Pelabuhan Taipei pada pagi hari, unit perdana M1A2T segera diturunkan untuk diangkut ke Army Armored Training Command.

M1A2T Abrams yang disiapkan untuk Taiwan adalah varian baru, bukan hasil refurbished dari versi lama. Tank ini didasarkan pada platform M1A2 SEPv2, salah satu varian tercanggih dari keluarga Abrams yang telah diperbarui untuk memenuhi kebutuhan operasional modern. Namun, spesifikasi M1A2T disesuaikan khusus untuk Taiwan dengan mempertimbangkan lingkungan operasional dan kebutuhan pertahanan negara tersebut.

M1A2T menggunakan fitur utama dari SEPv2, termasuk peningkatan pada sistem elektronik, sistem kendali tembakan, dan komunikasi. Varian ini tidak dilengkapi dengan semua fitur terbaru dari SEPv3 (seperti modular armor tambahan atau sistem manajemen energi canggih), tetapi tetap menjadi platform yang sangat modern dibandingkan tank-tank lama yang digunakan Taiwan, seperti M60A3 dan CM-11.

Modifikasi tertentu dibuat untuk menyesuaikan dengan lingkungan operasional Taiwan, termasuk fitur untuk medan sempit, pegunungan, dan ancaman lintas selat. Beberapa teknologi yang sensitif mungkin dikecualikan untuk menjaga kontrol ekspor teknologi militer AS.

M1A2T dilengkapi dengan fitur-fitur canggih yang ditujukan untuk meningkatkan kemampuan perang lapis baja negara tersebut. Meskipun spesifikasi lengkap dan rencana penyebaran tank-tank tersebut masih dirahasiakan, kedatangannya menandai langkah penting dalam memperkuat postur pertahanan Taiwan dalam menghadapi tantangan keamanan regional.

M1A2T sejatinya adalah versi ekspor dari tank M1A2 Abrams, yang dirancang khusus untuk Taiwan. Meskipun memiliki banyak kesamaan karakteristik dengan M1A2 SEPv2, tank ini memiliki beberapa modifikasi penting yang dirancang untuk memenuhi persyaratan khusus militer Taiwan.

Salah satu perbedaan utamanya adalah lambung tank M1A2T, yang didasarkan pada desain M1A1 yang lebih lama. Hal ini memberikan fitur-fitur tertentu yang membedakannya dari M1A2 SEPv2, seperti traditional tiedown eyes di bagian depan dan belakang lambung.

Turret tank M1A2T hampir identik dengan M1A2 SEPv2, tetapi telah disesuaikan dengan beberapa modifikasi. Misalnya, bagian belakang turret dilengkapi dengan Auxiliary Cooling and Power System (ACPS), yang membantu meningkatkan kinerja tank di berbagai lingkungan dengan mengelola panas yang dihasilkan oleh mesin dan perangkat elektronik di dalam tank secara lebih efektif.

M1A2T juga dilengkapi battle management system (BMS) Taiwan yang dibuat khusus, yang berbeda dari sistem yang digunakan pada versi tank Abrams negara lain. Sistem ini memadukan kemampuan canggih untuk mendukung persyaratan operasional Taiwan, seperti manajemen medan perang dan jaringan komunikasi.

Selain itu, tank M1A2T memiliki kamuflase tiga warna, yang merupakan bagian dari desain khas yang khusus untuk kebutuhan militer Taiwan. (Gilang Perdana)

2 Comments