Selain mengoder jet tempur Dassault Rafale dalam jumlah besar (80 unit), Angkatan Udara Uni Emirat Arab (UEA) rupanya tak meninggalkan kemampun serang darat dengan keberadaan pesawat COIN (Counter Insurgency) – anti gerilya bermesin turboprop. Sepintas mirip dengan EMB-314 Super Tucano, UEA di Dubai Airshow 2023 mengumumkan order 40 unit pesawat latih COIN Calidus B-250T, pesanan tersebut sekaligus bukti pemerintah UEA memberdayakan industri pertahanan dalam negeri. (more…)
Tag: Uni Emirat Arab
Molor Satu Tahun, Unit Perdana Rafale F4 Uni Emirat Arab Baru Diterima Tahun 2027, Ini Sebabnya!
Sebelum kontrak efektif pengadaan jet tempur Rafale oleh Indonesia pada September 2022, Uni Emirat Arab pada awal Desember 2021 telah mengikat kontrak jumbo untuk pembelian 80 unit Rafale F4 senilai 14 miliar euro. Mengingat antrian pada backlog, unit perdana Rafale F4 pesanan Uni Emirat Arab baru akan tiba pada tahun 2026. Namun ada kabar pengiriman unit perdana Rafale F4 pesanan Uni Emirat Arab (UEA) akan ‘molor’ satu tahun dari jadwal seharusnya. (more…)
Rudal Anti Tank AT-1K Raybolt – Naik Pamor Setelah Digunakan Houthi, Pertama Kali Dipamerkan di Indonesia
Belum lama ini beredar rekaman video yang mengindikasikan milisi Houthi Yaman menggunakan rudal anti tank buatan Korea Selatan, AT-1K Raybolt. Dari jalur pengadaan, jelas tidak mungkin Korea Selatan memasok senjata ke kelompok Houthi yang belum lama ini mendeklarasikan perang kepada Israel. Lantas dari mana Houthi mendapatkan Raybolt? dan seperti apa kemampuan rudal anti tank produksi Negeri Ginseng? (more…)
Pangkalan Udara Al Dhafra – Jadi Basis Kekuatan Tempur Tiga Negara di Timur Tengah
Lawatan Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono ke Pangkalan Udara (Lanud) Al Dhafra di Uni Emirat Arab pada 24 Mei 2023, mendapat perhatian besar dari netizen, khususnya saat Panglima TNI melihat langsung Mirage 2000-9, jenis jet tempur yang ramai dibicarakan karena kemungkinan bakal menjadi arsenal TNI AU. Namun, lepas dari itu, ada yang menarik untuk dicermati dari Lanud Al Dhafra. (more…)
Panglima TNI Kunjungi ‘Sarang’ Mirage 2000-9 UEA di Lanud Al Dhafra

Tajuk berita alutsista hari ini adalah dirilisnya foto-foto kunjungan Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono ke Pangkalan Udara Al Dhafra di Uni Emirat Arab pada 24 Mei 2023. Kunjungan Panglima TNI dikatakan guna memenuhi undangan dari Panglima Angkatan Bersenjata Uni Emirat Arab, Letnan Jenderal Issa Al Mazrouei. (more…)
Jobaria (Jahanam) Defense Systems Multiple Cradle Launcher – Masuk “Guinness Book of Records” dengan 240 Peluncur Roket
Tidak ada yang meragukan daya hancur dari MLRS (Multi Launch Rocket System) kaliber 122 mm. Sebagai ilustrasi, semburan 40 roket MLRS 122 mm yang diluncurkan secara salvo dari RM70 Grad/Vampire dapat menghancurkan area seluas tiga hektar. Lantas, bagaimana jika semburan 240 roket MLRS 122 mm diluncurkan secara salvo? Maka menjadi mengerikan tingkat kehancuran yang ditimbulkan. (more…)
Uni Emirat Arab Batalkan Kontrak Pembelian 12 Unit Airbus H225M Caracal, Ini Alasannya

Bersamaan dengan kontrak pengadaan 80 unit jet tempur Rafale F4 senilai 14 miliar euro, Uni Emirat Arab pada Desember 2021 juga ikut mengorder 12 unit helikopter H225M Caracal dari Airbus Helicopters. Berdasarkan kesepakatan, paket pengadaan helikopter SAR tempur tersebut mencapai nilai 800 juta euro. Namun, ada kabar mengejutkan, bahwa pemerintah UEA secara sepihak belum lama ini telah membatalkan kesepatan dengan Airbus Helicopters. (more…)
IAG Armored Water Cannon – Dari UEA Tampil dengan Cat Khas Kendaraan Polri
Postingan dari akun Instagram International Armored Group (IAG), manufaktur kendaraan militer dan keamanan asal Uni Emirat Arab (UEA), memperlihatkan sesuatu yang unik untuk diperhatikan, yakni deretean truk water cannon yang diparkir dalam satu lahan, yang mana water cannon tersebut di cat dengan livery khas kendaraan Polri, meski tidak terlihat ada logo satuan Polri. Apakah ini merupakan pesanan water cannon terbaru untuk Polri? (more…)
Uni Emirat Arab Borong Sistem Senjata Armed dari Cina, Norinco AR3 Launchers
Seolah tidak menggubris tekanan dari Washington, Uni Emirat Arab (UEA) tetap pada pendirian untuk merangkul Cina sebagai salah satu mitra dan pemasok alutsista untuk negara kaya minyak tersebut. Pada ajang IDEX 2023 di Abu Dhabi (20 – 24 Februari), UEA mengumumkan memberikan kontrak senilai AED902 juta (US$245 juta) untuk pengadaan AR3 multiple rocket/missile launchers produksi Norinco. (more…)
Cina Tampilkan Desain Kapal Selam Tanpa Awak yang Dilengkapi Peluncur Torpedo
Cina pernah membuat dunia geger saat memperlihatkan drone bawah laut (kapal selam tanpa awak) HSU-001, dalam parade militer Hari Nasional Republik Rakyat Cina pada 1 Oktober 2019. Selain spesifikasi HSU-001 yang hingga kini serba misterius, ukuran kapal selam tanpa awak ini terbilang besar di kelasnya. Namun, lain dari HSU-001, Cina kembali memperlihatkan desan kapal selam tanpa awak pada NAVDEX (Naval Defence & Maritime Security Exhibition) 2023 di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab. (more…)