Dalam operasi taktis, pasukan elit amfibi yang sedang melaksanakan operasi pengintaian di medan berawa jelas butuh perlengkapan tempur canggih dan mumpuni. Lain dari itu, hadirnya sosok drone diperkirakan mampu memaksimalkan kinerja operasi dan mengurangi jatuhnya korban yang tak perlu. Lantas yang jadi pertanyaan, adakah drone yang sanggup diajak berbasah-basah di area yang lembab? Pun guna menjaga kesenyapan operasi, drone wajib bisa VTOL (vertical take off and landing) dan tentunya berbobot ringan agar dapat dibawa manpack oleh pasukan.
Bullray UAS: Drone Copter Amfibi dengan Kemampuan Tembak Sasaran
19/03/2016
|