Tag: Toyota

Modif Sadis! Toyota Land Cruiser ini Dipasangi Kubah Kanon Ranpur BTR-80

Siapa sangka, sebuah Toyota Land Cruiser double cabin dengan plat baja ternyata punya daya gempur setara IFV (Infantry Fighting Vehicle). Di tangan milisi Houthi, Yaman, kendaraan pelahap medan off-road ini bisa dipasangi kubah kanon milik ranpur amfibi BTR-80. Walau tidak diketahui bagaimana kinerja kanon kaliber 30 mm pada kendaraan berpenggerak 4×4 ini, tapi penempatan kanon BTR-80 pada Toyota Land Cruiser menarik untuk dicermati. (more…)

Alakran – Mortir Mekatronik Unik di Jip Toyota Land Cruiser 4×4

Salah satu tantangan dalam merancang mortir swagerak (self propelled) adalah pada desain ranpur yang ideal. Bukan sekedar kondisi kendaraan yang kuat, lebih dari itu kendaraan harus mampu menahan hentakan (recoil) saat proses penembakan proyektil. Terlebih bicara pada penggunaan mortir kaliber besar 120 mm, maka tak jarang mortir swagerak tersebut disematkan pada platform ranpur roda rantai sekelas APC. (more…)

IAG Jaws 4×4: Opsi Baru Rantis Lapis Baja Unit Anti Teror Mabes Polri

Toyota mestinya patut berbangga telah merilis seri Land Cruiser dan Hilux, selain kondang di jagad kendaraan off road sipil. Kehandalan Toyota Land Cruiser rupanya juga menarik minat pengembang industri karoseri pertahanan untuk menciptakan rantis (kendaraan taktis) dari basis Toyota Land Cruiser dan Hilux. Entah yang ‘diambil’ adalah sasis atau mesinnya, di pasaran kini terwujud sosok rantis tangguh yang beberapa dioperasikan untuk kebutuhan pasukan khusus. (more…)