Update Drone KamikazeKlik di Atas

Tag: Thales

KSAU Ground Breaking Pembangunan Satrad GCI di Takalar, Radar Thales GM403 Beroperasi di Awal 2026

Sebagai bagian dari modernisasi alutsista, pada tahun ini TNI AU akan menerima 25 unit radar pertahanan udara. Persisnya 12 unit radar akan menggantikan radar eksisting, sedangkan 13 unit radar lainnya akan ditempatkan di lokasi baru. Nah, salah dua di antara lokasi baru yang dimaksud adalah di Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan dan di Banjarmasin, Kalimantan Selatan. (more…)

Thales Sea Fire – Radar 4D AESA di Multi-Role Combat Vessel (MRCV) Singapura, Standar Radar pada Frigat FDI (Belharra class)

Dengan bobot direntang 8.000 sampai 10.000 ton, Multi-Role Combat Vessel (MRCV) untuk Angkatan Laut Singapura (RSN) yang saat ini sedang dibangun oleh ST Engineering Marine, bakal menjelma sebagai kapal perang terbesar di Asia Tenggara, yakni dengan jadwal penyerahan unit perdana pada tahun 2028. Bukan hanya menjadi kapal kombatan terbesar, tapi MRCV juga bakal jadi kapal perang permukaan dengan persenjataan paling canggih di kawasan. (more…)

Radar GCI AESA Thales GM403 Akan ‘Cover’ Ruang Udara IKN Nusantara

Lantaran bakal dihuni oleh petinggi negeri ini, maka sistem pertahanan udara pada Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kalimantan Timur akam menjadi prioritas. Sebut saja tentang radar, Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI lewat akun X (d/h Twitter) menyebut bahwa sistem hanud IKN Nusantara akan di-cover oleh radar Ground Control Interception (GCI) Thales GM403, yang notabene akan menjadi radar tercanggih di arsenal Koopsudnas (Komando Operasional Udara Nasional). (more…)

Tampil di Eurosatory 2024, Rantis Serbu P6-ATAV V3 Dipasangi Roket Berpemandu Laser Thales FZ275 LGR

(Foto:: Istimewa)

Meski kurang publikasi, ada kabar yang lumayan membanggakan terkait alutsista buatan dalam negeri, yakni rantis serbu lapis baja P6-ATAV (All Terrain Assault Vehicle) produksi PT SSE (Surya Sentra Ekajaya), ikut dipamerkan dalam pameran pertahanan Eurosatory 2024 yang dihelat di Paris, Perancis (17 – 21 Juni 2024). Dalam foto yang beredar di media sosial, P6-ATAV V3 4×4 tampil di Paris lengkap dengan turret RCWS untuk senapan mesin berat kaliber 12,7 mm. (more…)

Kembangkan Radar Nasional, PT Len Industri dan Thales Teken Perjanjian Joint Venture

Dua tahun sejak diluncurkannya DEFEND ID, PT Len Industri (Persero) dan Thales memulai tonggak penting dengan penandatanganan perjanjian JV (Joint Venture) pada tanggal 30 Mei 2024, disaksikan oleh Wakil Menteri BUMN, Kartika Wirjoatmodjo dan Pascale Sourisse, President and CEO, Thales International dan Fabien Penone, Duta Besar Perancis untuk Indonesia. Perjanjian tersebut ditandatangani oleh Bobby Rasyidin, Direktur Utama PT Len Industri (Persero) / Holding DEFEND ID dan Nicolas Bouverot, Vice President Thales Asia di Jakarta. (more…)

Thales Pasok Helm Mounted Display (HMD) Scorpion untuk Jet Tempur FA-50 Pesanan Polandia

Meski kodratnya adalah jet tempur ringan, namun Polandia mempersiakan FA-50PL Fighting Falcon dengan fitur terdepan berikut paket persenjataan lengkap. Maklum, Polandia yang berbatasan dengan Ukraina khawatir ikut terdampak perang. Selain dibekali dengan radar active electronically scanned array (AESA) dan sistem pengisian bahan bakar di udara (air refueling), ada kabar terbaru bahwa FA-50 pesanan Polandia akan dilengkapi Helm Mounted Display (HMD) besutan Thales. (more…)