Update Drone KamikazeKlik di Atas

Tag: Steyr

Steyr Arms Beralih Kepemilikan, 100% Sahamnya Kini Dikuasi Grup Perusahaan asal Ceko

Steyr AUG series selama ini dikenal sebagai salah satu senapan serbu berdesain bullpup yang jadi andalan beberapa satuan elite TNI Polri. Dan belum lama berselang ada kabar terkait manufakturnya, yakni Steyr Arms. Disebut pada 23 April 2024, perusahaan senjata legendaris asal Austria ini telah beralih kepemilikan, tidak tanggung-tanggung 100 persen saham Steyr Arms kini telah beralih ke RSBC Group, yakni grup investasi swasta yang berbasis di Praha, Ceko. (more…)

3475
Polling ke-24 Indomiliter.com

Landing Helicopter Dock (LHD) Dianggap Ideal Bagi Indonesia Bila Ingin Mengoperasikan Kapal Induk. Menurut Anda, Kelas apa yang Layak Jadi Rujukan?

Australia Tambah Pesanan 8.500 Pucuk Senapan Serbu EF88 Austeyr

Di segmen senapan serbu bullpup, Australia dikenal sebagai salah surganya, dimana sejak lama personel militer Negeri Kangguru identik menggunakan F88 Austeyr (AUG Steyr). Dan, rupanya model senapan bullpup masih bakal panjang debutnya di Australia. Setelah sejak tahun 2016 mengoperasikan Ehanced F88 (EF88) Austeyr, ada kabar terbaru bahwa Departemen Pertahanan Australia kembali mengorder EF88 dalam jumlah besar. Tidak tanggung-tanggung, 8.500 pucuk EF88 akan dipesan ke Thales Australia (d/h Australian Defense Industries), yang basisnya produksinya berlokasi di Lithgow, New South Wales. (more…)

Steyr Mannlicher Pro Hunter Elite: Senapan Runduk Bolt Action Andalan Detasemen Jala Mangkara

Wajar adanya bila satuan elite memiliki beragam senjata, maklum misi yang dijalankan pasukan khusus terbilang beragam, dan anytime harus siap bergerak menuju daerah operasi. Maka selain beragam varian pistol, submachine gun dan senapan serbu, pasukan elite seperti Detasemen Jala Mangkara (DenJaka) Korps Marinir juga punya beberapa jenis senapan runduk. Seperti salah satunya yang belum pernah dikupas adalah senapan sniper dari Steyr Mannlicher buatan Austria. (more…)

Brugger & Thormet MP9: Submachine Gun Super Ringkas Andalan Kopaska TNI AL

image284

Sebagai unit tempur elit, penggunaan beragam jenis senjata genggam menjadi sesuatu hal yang lumrah. Seperti kiprah SMG (Submachine gun) yang tak bisa dilepaskan dari eksistensi satuan Sat-81 Gultor/Kopassus, Raider, Denjaka/Taifib Marinir, Kopaska dan Den Bravo 90 Paskhas. Meski MP5 masih bertengger sebagai SMG paling kondang di lingkungan TNI, namun jenis-jenis SMG baru terus bermunculan menawarkan beragam keunggulan komparatif. Salah satu SMG terbaru di arsenal TNI adalah MP9 buatan Brugger & Thormet.

(more…)