Tag: spy satellite

Britania Luncurkan “Tyche” – Satelit Mata-mata Pertama yang Dimiliki Penuh Kementerian Pertahanan Inggris

Meski Negeri Britania punya kemampuan militer yang adiguna dengan seabreg pengalaman tempur yang mendunia, namun, baru pertama kali Kementerian Pertahanan Inggris memiliki dan mengoperasikan satelit militer secara penuh. Dan pada 17 Agustus 2024, Komando Luar Angkasa Inggris (UK Space Command) telah berhasil meluncurkan satelit militer (satelit mata-mata/spy satellite) spertamanya, Tyche. (more…)

Kontroversial, Maroko Beli Dua Satelit Mata-mata Optsat 3000 dari Israel Seharga US$1 Miliar

Meski turut mengecam agresi militer Israel di Gaza Palestina, dan aktif memberikan bantuan kemanusiaan atas penderitaan warga yang tertindas. Namun, Maroko yang menormalisasi hubungan diplomatik dengan Israel pada tahun 2020, nyatanya punya kerja sama pertahanan yang erat dengan negeri zionis, bahkan menyerahkan pengadaan alutsista strategis pada perusahaan asal Israel. (more…)

Uji Transmisi, Satelit Mata-mata Korea Selatan Intip ‘Jantung’ Pyongyang dengan EO/IR

Adu propanda antara Korea Selatan dan Korea Utara kini mencakup aspek penguasaan luar angkasa, khususnya lewat peluncuran satelit mata-mata (spy satellite). Yang terbaru, satelit mata-mata militer pertama Korea Selatan diwartakan berhasil mengirimkan foto dalam “resolusi yang bagus” dari pusat Pyongyang setelah peluncuran satelit tersebut pada bulan Desember tahun lalu. (more…)

Punya Satelit Mata-mata, Korea Utara Pamerkan Foto-foto Obyek Strategis di Wilayah AS

Gedung Putih (nypost.com)

Selama ini Amerika Serikat kerap ‘mengobok-obok’ negara rivalnya lewat publikasi foto satelit. Seolah ingin membuat tandingan, belum lama berselang Korea Utara merilis beberapa foto yang diambil dari satelit mata-mata Malligyong-1 yang diluncurkan pada 21 November lalu. Foto yang diambil dari satelit mata-mata tersebut adalah wilayah ring satu di Washington, seperti Gedung Putih dan Pentagon. (more…)

“Malligyong-1” – Satelit Mata-mata Pertama Korea Utara dengan Roket Chollima-1 Sukses Meluncur

Bila NASA (National Aeronautics and Space Administration) adalah badan penerbangan dan antariksa Amerika Serikat, maka NATA (National Aerospace Technology Administration ) adalah badan sejenis dari Korea Utara (Korut), Terdengar mirip disebut, NATA belum lama ini membuat gebrakan, yakni dengan klaim sukses meluncurkan roket Chollima-1 yang berisi satelit mata-mata (reconnaissance satellite) Malligyong-1 (artinya Teleskop-1). (more…)

Didukung Rusia, Iran Kembangkan ‘Khayyam’ – Satelit Mata-mata yang Meluncur dari Roket Soyuz

Satelit mata-mata Iran, Khayyam, lepas landas di atas roket Soyuz Rusia pada 9 Agustus 2022 dari Kosmodrom Baikonur yang dikelola Rusia di Kazakhstan. (Kredit gambar: Roscosmos)

Setelah sukses meluncurkan satelit mata-mata (spy satellite) Khayyam pada 9 Agustus 2022, Iran dikabarkan kini melanjutkan pembicaraan dengan Rusia, yakni terkait dukungan untuk membangun satelit Khayyam baru, yang disebut sebagai remote sensing satellite. Diskusi antara Iran dan Rusia mencakup pengembangan spesifikasi teknis untuk satelit Khayyam baru, bersama dengan rencana pengadaan satelit geostasioner kecil dan satelit telekomunikasi. (more…)

Pengalaman dari CF-18 Hornet Kanada, Tidak Mudah Tembak Jatuh Balon Udara, Jadi Alasan F-22 Raptor Akhirnya Gunakan AIM-9X Sidewinder

Drama balon mata-mata milik Cina yang melintasi wilayah AS telah berakhir saat balon di ketinggian stratosfer itu akhirnya ditembak jatuh oleh jet tempur F-22 Raptor dengan menggunakan rudal udara ke udara AIM-9X Sidewinder. Keputusan menembak balon diambil oleh Presiden Joe Biden setelah posisi balon berada di lepas pantai Carolina Selatan guna memastikan tidak ada warga di darat yang terkena dampak. (more…)