Tag: Skadron Udara 15

KAI Umumkan Kontrak Pengadaan Enam Unit Jet Latih Tempur T-50i untuk Indonesia

Tepat di hari Idul Adha, rupanya ada kabar baru yang menyangkut alutsista di Indonesia. Diwartakan TNI AU akan mendapat tambahan enam unit pesawat latih tempur – Lead-in fighter training (LIFT) jenis T-50i Golden Eagle dari Korea Selatan. Penambahan jet latih tempur tersebut akan memperkuat lini pesawat sejenis yang saat ini dioperasikan Skadron Udara 15 Lanud Iswahjudi. (more…)

Pilih Radar untuk T-50i Golden Eagle TNI AU? Antara ELM-2032 atau AN/APG-67

Bila merujuk ke pemberitaan pada November 2018, mestinya kini program pengadaan dan instalasi radar pada jet latih tempur taktis T-50i Golden Eagle TNI AU sedang berjalan. Seperti diketahui, bersamaan dengan kontrak pengadaan tiga unit pesawat latih dasar KT-1B Wong Bee, tercantum paket lengkap untuk instalasi radar dan kanon internal untuk T-50i dengan nilai kontrak mencapai KRW100 miliar (setara US$89 juta), pihak Korea Aerospace Industries (KAI) akan mulai mengirimkan pesawat perdana yang telah di upgrade, terhitung 25 bulan semenjak kontrak pengadaan ditandatangani. (more…)

Skadron Udara 15 Uji Tembak Roket WAFAR, Apa Bedanya dengan Roket FFAR?

Meski saat ini baru dalam proses dilengkapi radar, namun tingkat kesiapan pesawat tempur taktis T-50i Golden Eagle Skadron Udara 15 terus dijaga. Mulai dari latihan terbang malam, sampai penempatan flight di wilayah perbatasan dilakoni secara rutin oleh penerbang tempur pada pesawat yang menyandang label lead in fighter trainer ini. Aktivitas rutin penerbang di skadron ini pun dapat dilihat publik pada akun Instagram @skadronudara15official. (more…)

Lama Dinanti, Akhirnya Jet Tempur T-50i TNI AU Bakal Dilengkapi Radar

Menjelang berakhirnya Minimum Essential Force (MEF) tahap II 2016 – 2019, target untuk melakukan upgrade pada armada jet tempur T-50i Golden Eagle ternyata terus berjalan dan ada telah ada titik terang. Sejak diwartakan pada bulan Juli 2016, memang kemudian tak lagi terdengar kabar pengadaan radar untuk pesawat jet tandem seat buatan Korea Selatan tersebut. Namun, semuanya telah terjawab pada ajang Indo Defence 2018 yang berlangsung awal November 2018. (more…)

Kemhan Siap Datangkan 20 Unit Radar Multi Mode Untuk T-50i Golden Eagle TNI AU

t-50-i-tni

Skadron Udara 15 TNI AU yang bermarkas di Lanud Iswahjudi, Madiun, Jawa Timur memang punya tugas khas, pasalnya arsenal alutsista di skadron ini punya peran ganda, yakni ‘rumah’ dari pesawat tempur taktis yang sekaligus berperan sebagai pesawat latih lanjut bagi kadet pilot fighter. Meneruskan jejak Hawk MK53, kini Skadron Udara 15 menjadi armada jet tempur buatan Korea Aerospace Industries (KAI), T-50i Golden Eagle.

(more…)