Tag: seluler

Drone Kamikaze Rusia Gunakan Modem 4G dari Operator Seluler Ukraina

Teknologi seluler diadopsi dalam dunia militer sudah bukan sesuatu yang asing. Namun seiring kebutuhan operasi di lapangan, model penerapannya cenderung akan dinamis, menysuaikan tantangan yang berkembang. Seperti belum lama ini terungkap bahwa Rusia menggunakan drone yang dikendalikan menggunakan modem 4G, dan yang tidak disangka, bahwa kartu SIM 4G yang dipakai berasal dari operator seluler Ukraina, Kyivstar. (more…)

Diduga Lakukan Spionase Lewat Jaringan Seluler, Inilah Kisah Redupnya Huawei di AS

(FinancialTimes)

Sengkarut antara Pemerintah Amerika Serikat dan vendor jaringan Huawei nyatanya tak sebatas pada dugaan upaya spionase yang terjadi atas jaringan 5G di Uni Emirat Arab (UEA). Jauh sebelum itu, unit kontra intelijen dari Federal Bureau of Investigation (FBI) dalam laporannya mengungkapkan bahwa perangkat jaringan seluler Huawei dapat mengganggu komunikasi pada rantai komando persenjataan nuklir AS. (more…)

Pertama Kali, Cina Sukses Uji Coba Aerial Base Station Multi Layanan dan Operator Seluler

Konsep Aerial base station (ABS) atau Unmanned Aerial Vehicle (UAV)-Mounted Base Station (BS) telah lama dikembangkan di negara-negara maju. Mengandalkan wahana tanpa awak, baik berupa drone maupun balon udara, ABS digadang sebagai penjembatan akses komunikasi di wilayah rural dan solusi tanggap komunikasi darurat saat terjadi bencana alam. Namun, konsep ABS yang selama ini dikembangkan masih terbatas. (more…)

Jadi Momok dalam Dunia Penerbangan, Teknologi 5G Komersial Kini Diusung Pentagon Sebagai Solusi Jaringan Taktis Masa Depan

Di Amerika Serikat, adopsi teknologi seluler 5G ibarat simalakama, di satu sisi generasi mobile broadband terbaru ini menawarkan tranmisi akses data internet berkecepatan tinggi, yang mana akan sangat berguna dalam era Intenet of Things (IoT). Tapi di sisi lain, 5G menjadi ibarat menjadi ‘pesakitan’ di area penerbangan, khususnya setelah Federal Aviation Administration (FAA) mengakui bahaya dari jaringan 5G terhadap keselamatan penerbangan, dimana jaringan 5G dinilai dapat menggangu kinerja radar altimeter pesawat. (more…)

LH-10 Guardian Surveillance: Pesawat Intai Ringan dengan Bobot 300 Kg!

capture_decran_2015-06-18_a_22.25.25

Bagi negara dengan kocek serba ngepas yang mengidamkan pesawat intai berkemampuan multirole, termasuk bisa melakukan close air support, maka salah satu pilihannya adalah mengadopsi pesawat ringan yang irit biaya operasional dan mudah perawatan. Diantara yang menonjol dipasaran saat ini ada LH-10 Guardian Surveillance, pesawat ringan berdesain ‘mini’ yang sekilas mengingatkan pada BD-15, pesawat jet mikro James Bond di film “Octopussy.” (more…)

RoIP Dithubad TNI AD: Solusi Komunikasi Taktis Lintas Platform

P_20151207_114341

Dengan basis teknologi digital, jalur komunikasi radio yang digunakan TNI dapat terkonvergensi secara mulus dengan jalur komunikasi seluler GSM. Terlebih ada rencana dari TNI AD untuk men-deploy Open BTS (Base Transceiver Station) di kawasan perbatasan dan pedalaman. Implementasi konvergensi kedua jalur teknologi ini dapat terwujud dengan adopsi RoIP (Radio over Internet Protocol) yang dikembangkan Dithubad (Direktorat Perhubungan Angkatan Darat) dengan mitra PT Hariff Daya Tunggal Engineering (DTE).

(more…)

BRIsat: Akankah Jadi Satelit Komunikasi Utama TNI?

brisat

TNI AD dalam strategi pengembangan sistem komunikasinya telah mencanangkan deployment Open BTS (Base Transceiver Station). Akses jaringan seluler mandiri ini digadang untuk menyambung urat komunikasi hingga wilayah pedalaman, terutama di area yang tak terjamah coverage operator seluler. Lain dari itu, Open BTS juga dirancang sebagai jejaring akses kendali bagi drone (UAV/Unmanned Aerial Vehicle). (more…)

Jammer Anti IED: Teknologi Penetralisir Peledak Berpemicu Frekuensi dari PT Inti dan Dislitbangal

1744-1

IED (Improvised Explosive Device) kian menjadi momok menakutkan bagi laju pasukan infanteri dan kavaleri. Ambil contoh, ribuan pasukan AS dan koalisinya tewas di laga Irak dan Afghanistan dikarenakan tebaran IED, meski tak sedikit pula infanteri yang meregang nyawa akibat tembakan sniper. Popularitas IED kemudian mendorong hadirnya ranpur berkualifikasi Mine-Resistant Ambush Protected (MRAP). Jenis ranpur yang juga tak asing digunakan Korps Baret Merah Kopassus TNI AD. (more…)

BTS Sebagai Elemen Pengendali Drone, Mungkinkah?

Cell-Tower-Drones

Beberapa waktu lalu kami telah menurunkan artikel dengan judul “Super Drone TNI AD: Andalkan Tangki Bahan Bakar Cadangan dan Kendali via BTS,” dan dari beberapa komentar yang muncul dari pembaca menarik untuk dicermati, yakni terkait penggunaan menara BTS (Base Transceiver Station) seluler guna mendukung sistem kendali pada drone atau UAV (Unmanned Aerial Vehicle). Apakah yang digunakan adalah jenis Open BTS yang di deploy oleh TNI? Ataukah memanfaatkan tebaran menara BTS operator seluler yang jika ditotal mencapai angka ratusan ribu. (more…)