Tag: Seahawk

KRI Surik 645 Dipasangi Meriam Seahawk MSI-DS LW30M A1

(Capture Twitter @LembagaKeris)

Setelah penandatanganan kontrak (15/10/2020) antara TNI AL dan PT. BTI Indo Tekno untuk pengadaan lima unit meriam baru Seahawk MSI-DS LW30M A1 kaliber 30 mm, tidak diketahui persis nama kapal patroli (KRI) yang akan dipasangi meriam buatan Inggris tersebut. Saat itu hanya dikatakan bahwa Seahawk MSI-DS LW30M A1 akan dipasang pada kapal patroli kelas PC-40. (more…)

Total Lost, Helikopter AKS MH-60R Angkatan Laut Australia Jatuh di Laut Filipina

(RAN)

Belum lama kami turunkan berita akuisisi tambahan 12 unit helikopter anti kapal selam (AKS) MH-60R Seahawk untuk Angkatan Laut Australia (Royal Australian Navy/RAN), dimana nantinya kekuatan tempur Seahawk RAN akan mencapai total 36 unit, dimana saat ini AL Australia sudah mengoperasikan 24 unit MH-60R. Namun nahas, impian AL Australia untuk mengoperasikan 36 unit MH-60R kini pupus. (more…)

Mitsubishi Kirim Prototipe SH-60L Seahawk, Helikopter Anti Kapal Selam Terbaru AL Jepang

Punya ancaman nyata dari kekuatan bawah laut Cina dan Korea Utara, menjadikan Jepang getol dalam meningkatkan kemampuan anti kapal selamnya. Guna menunjang misi buru dan hancurkan kapal selam, salah satu andalan Angkatan Laut Jepang adalah keberadaan armada helikopter AKS, dimana sejak dekade 90-an, berkat bantuan Amerika Serikat, Jepang telah mampu memproduksi helikopter AKS di bawah lisensi. (more…)

‘Pangkas’ Peran MH-60R Seahawk, Drone Copter MQ-8C Fire Scout Sukses Uji Coba Misi Anti Kapal Selam

Era robotisasi pelan namun pasti menjalar ke dunia sistem senjata anti kapal selam, salah satu indikasinya adalah pelibatan drone dalam misi atau operasi pencarian kapal selam. Setelah General Atomics Aeronautical Systems dan Angkatan Laut Amerika Serikat, berhasil melakukan uji coba peluncuran sonobuoy dari drone MQ-9A Reaper Block 5, maka ada kabar lanjutan dari dunia drone, dimana kemampuan serupa kini bisa dijalankan oleh drone copter. (more…)

AL Cina Tampilkan Harbin Z-20F, “CopyHawk” dalam Naval Variant

Harbin Z-20 “CopyHawk” bisa dibilang sebagai salah satu bukti sukses Cina dalam reverse engineering helikopter. Setelah mulai digunakan AD Cina pada tahun 2018, kini Harbin kembali memperlihatkan varian baru dari helikopter tiruan Sikorsky UH-60/S-70 Black Hawk tersebut, yakni varian angkatan laut (naval variant) yang disebut sebagai Harbin Z-20F. (more…)

Destroyer USS Sampson: Kapal Perang Terbesar dalam Misi Evakuasi Air Asia QZ8501

??????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????

Walau dalam film Battleship (2012), USS Sampson luluh lantak oleh serangan alien, namun dalam pencarian korban kecelakaan kapal terbang Air Asia, kapal perang destroyer berbobot 9.200 ton ini mendapat sorotan berkat kesuksesannya dalam misi pencarian ini. Banyaknya jumlah korban yang berhasil di evakuasi USS Sampson dinilai karena ukuran kapal itu cukup besar, bahkan jadi kapal perang bertonase terbesar dalam misi pencarian di Selat Karimata. Dengan tonase yang jumbo, wajar bila Sampson lebih bisa menahan gelombang yang tingginya mencapai 3-5 meter di lokasi pencarian Air Asia QZ8501. (more…)

[Polling] MH-60R Seahawk RAN: Lawan Tanding Terberat Heli AKS AS 565 Panther TNI AL

2013AustralianMH-60R

Bila negara tetangga punya keunggulan pada teknologi kapal selam, maka sudah seharusnya Indonesia punya elemen AKS (anti kapal selam) yang memadai. Maklum saja, kekuatan kapal selam Indonesia kini tertinggal baik dari segi kualitas maupun kuantitas dibanding Singapura, Malaysia, dan Australia. Sementara pesanan kapal selam baru, dari kelas Changbogo Class diperkirakan baru akan diterima pada tahun 2015, itu pun kalau jadwal produksi dan penyerahan tidak molor. (more…)