Maroko, negeri di Afrika Utara ini boleh dibilang lumayan loyal pada produk lansiran MBDA Systems. Setelah Angkatan Laut Maroko mengadopsi sistem rudal hanud VL (Vertical Launch) Mica M pada frigat SIGMA – RMNS Tarik Ben Ziad F613, maka Angkatan Darat Maroko juga mengadopsi sistem rudal hanud VL Mica dalam varian ground based. Sebagai catatan, Angkatan Laut Indonesia juga merupakan pengguna rudal hanud VL Mica, yakni dipasang pada frigat Martadinata Class. (more…)
Tag: rudal hanud
Hadapi Drone Bayraktar TB2, Korvet Stealth Vasiliy Bykov Class Dipasangi Rudal Hanud Tor-M2

Dalam situasi konflik, bila keadaan mendesak, maka improvisasi harus dilakukan. Dan bicara tentang sistem pertahanan udara pada kapal perang permukaan, korvet Vasiliy Bykov Class (Project 22160) dari Armada Laut Hitam Rusia, diwartakan telah dipasangi rudal hanud berbasis di darat (ground based) Tor pada bagian deck helikopternya. (more…)
FK-3 Air Defence System – Sistem Hanud Jarak Jauh Pertama Buatan Cina yang Digunakan Negara di Eropa
Serbia memantapkan diri sebagai negara Eropa yang mengakuisisi alutsista produksi Cina. Setelah pada pertengahn 2020 lalu mendatangkan drone kombatan (UCAV) CH-92A produksi China Aerospace Science and Technology Corporation (CASC), yang notabene menjadi UCAV pertama produksi Cina yang beroperasi di langit Eropa, kini kabar terbaru menyebut bila Serbia telah mengakuisisi FK-3 Air Defence System. (more…)
Rusia Gelar Sistem Hanud Buk-M3 di Ukraina
Intensitas dukungan persenjataan NATO kepada Ukraina yang kian meningkat, telah diantisipasi oleh Rusia. Meski ruang udara telah dikuasai Rusia, namun, serangan drone dan rudal jelajah masih menjadi momok yang merepotkan bagi militer Beruang Merah. Untuk itu, sistem hanud yang mumpuni tak pelak dibutuhkan sebagai payung dalam operasi militer yang kian rumit ini. (more…)
Arhanud TNI AD Tampilkan Rudal MANPADS Martlet, Diperkenalkan ke Unit Infanteri Raider

Meski belum pernah disebut secara eksplisit bahwa TNI AD telah mengoperasikan rudal MANPADS Lightweight Multirole Missile (LMM) Martlet, namun postingan dari akun Instagram pussenarhanud – Akun Resmi Arhanud TNI AD, telah memperlihatkan foto sosok rudal yang identik dengan peluncur Martlet. (more…)
Increment 3 – Program Rudal MANPADS Pengganti Stinger, Prototipe Perdana Meluncur di 2023
Dari ribuan rudal hanud MANPADS yang telah diterima Ukraina, disebut-sebut sebagian besar adalah dari tipe FIM-92 Stinger. Maklum selain dipasok oleh Amerika Serikat, aliran Stinger ke Ukraina juga berasal Lithuania, Estonia dan Jerman. Kiriman ribuan Stinger (dari AS ditaksir mencapai 2.000 pucuk), menjadikan stok rudal yang sudah tak diproduksi itu kian menipis. (more…)
[Video] Pasukan Ukraina Luncurkan Rudal Starstreak, Tembak Jatuh Drone Orion-E
Tak berapa lama setelah Menteri Pertahanan Inggris Ben Wallace mengumumkan pengiriman paket rudal hanud MANPADS Starstreak pada awal Maret lalu, maka korban yang diklaim sebagai hasil ‘perbuatan’ Starstreak sudah berjatuhan di laga perang Ukraina. Seperti yang santer diberitakan adalah berhasil dijatuhkannya helikopter serang Mi-28 Havoc oleh Starstreak. (more…)
“Tukar Guling” dengan Patriot, Slovakia Telah Kirimkan Sistem Hanud S-300 ke Ukraina
Permintaan Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy rupanya terkabul, setelah pada awal Maret lalu meminta bantuan untuk dikirimkan sistem hanud S-300, maka saat ini paket baterai S-300 sudah benar-benar dikirimkan ke Ukraina. Baterai S-300 yang dikirim berasal dari aset milik Slovakia, yang dikirim lewat jalur kereta api. (more…)
Kolaborasi dengan Israel, India Sukses Kembangkan Rudal Hanud Jarak Sedang MRSAM
Ada kabar anyar dari Negeri Bollywood, disebut pada 27 Maret lalu, bahwa Tata Advanced Systems Ltd (TASL) berhasil melakukan uji peluncuran rudal hanud jarak sedang Medium-Range Surface-to-Air Missile system (MRSAM-Army) di Integrated Test Range (ITR), Chandipur di Odisha. Sebuah sasaran dikabarkan berhasil dihancurkan dengan single hit. (more…)
Diklaim Sukses dalam Perang Ukraina, Polandia ‘Repeat Order’ Rudal Hanud MANPADS Piorun
Meletusnya perang dari suatu perspektif menjadi kentungan tersendiri bagi industri pertahanan, misalnya dalam konteks Perang di Ukraina, pengiriman ribuan stok munisi dan persenjataan maka mendorong repeat order besar-besaran pada manufaktur alutsista. ‘Pengosongan’ depo persenjataan di sejumlah negara NATO tentu akan berbuah order, terlebih bila persenjataan yang dikirim ke Ukraina terbukti moncer dan proven. (more…)