Tag: Libya

Selain Pantsir S-1, Amerika Serikat Juga Pernah Angkut Diam-diam Helikopter Mi-25 Libya

Berita tentang operasi rahasia Amerika Serikat yang memboyong sistem hanud Pantsir S-1 dari Libya ke Jerman, memang menarik untuk dicermati, pasalnya alutsista produksi Rusia ternyata masih membuat penasaran intelijen Negeri Paman Sam. Rupanya kasus Pantsir S-1 bukan yang pertama kali dilakoni AS atas Libya, kilas balik ke tahun 1988, sebuah helikopter serang Mi-25 Hind milik Libya juga dicuri AS lewat operasi rahasia. (more…)

Lewat Operasi Rahasia, Amerika Serikat Angkut Pantsir S-1 dari Libya ke Lanud di Jerman

Kilas balik ke Mei 2020, saat itu diwartakan tujuh unit sistem hanud Pantsir S-1 milik Uni Emirat Arab di Libya berhasil dihancurkan oleh serangan rudal yang dilepaskan oleh drone. Namun, tak semua dari tujuh unit Pantsir S-1 benar-benar dalam kondisi hancur, ada yang hanya mengalami kerusakan ‘ringan.’ Nah, rupanya sosok Pantsir S-1 menarik perhatian intelijen Negeri Paman Sam. (more…)

Menanti Babak Baru Pertempuran: Sistem Hanud S-400 vs Jet Tempur Rafale

Bagi netizen pemerhati dunia alutsista, mungkin hal yang paling dinanti adalah ‘perjumpaan’ dua jenis alutsista andalan dalam duel pertempuran yang sesungguhnya. Dari kubu pendukung alutsista asal Rusia, salah satu yang dijagokan saat ini adalah sistem hanud S-400. Sementara dari kubu pendukung alutsista asal Barat, tak pelak nama jet tempur asal Perancis, Dassault Rafale menjadi urutan nomer wahid dengan predikatnya yang battle proven. Dan, bila prediksi tak meleset, maka ada peluang besar dua jawara alutsista tersebut akan jejumpaan di palagan Libya. (more…)

Hadapi Serangan Drone, Pantsir S-1 Bakal Punya Rudal Hanud Baru yang Lebih Efektif dan Ekonomis

Rupanya Rusia mulai jengah, tatkala alutsista canggih yang diandalkan, harus rontok akibat serangan dari jenis senjata yang sebetulnya tergolong standar dan bukan ‘lawan’ utamanya. Inilah yang menimpa sistem hanud Pantsir S-1, yang dalam beberapa kesempatan pamornya seolah jatuh ke titik nadir, lantaran Pantsir S-1 banyak dihancurkan oleh serangan drone di palagan Suriah dan Libya. Dalam pola serangan drone yang masif, bukan semata-mata sistem hanud yang mungkin tak siap, operator senjata mungkin juga gamang untuk melepaskan rudal yang harganya tak sepadan dengan sasaran yang akan menyerangnya. (more…)

Rusia Kerahkan MiG-29 Fulcrum Ke Libya, Inilah Alasan Teknisnya

Setelah bertolak dari Lanud Khmeimin, Suriah, dan tampil tanpa identitas negara, kelompok terbang jet tempur asal Rusia yang terdiri dari sebagian besar MiG-29 Fulcrum, Sukhoi Su-24 dan Su-34 telah tiba di Libya, demikian informasi yang diwartakan US Africa Command lewat akun Twiter pada 26 Mei lalu. Bahkan airrecognation.com (31/5/2020), kelompok terbang yang terdiri dari 14 pesawat tempur ternyata bukan yang terakhir, masih ada batch kedua MiG-29 Rusia yang dikirim dari Suriah. (more…)

Bayraktar TB2 – Inilah Drone Kombatan “Algojo” Sistem Hanud Pantsir S-1

Turki rupanya paham betul, bahwa cara promosi produk alutsista yang paling ampuh adalah dengan menjajalnya di medan peperangan yang sesungguhnya. Dan salah satu kesempatan tersebut telah jatuh pada Bayraktar TB2, yaitu jenis drone kombatan (UCAV) produksi Baykar Makina. Dimulai dari babak serangan udara di Suriah, kemudian berlanjut di Libya, Bayraktar TB2 mencatatkan rekor tersendiri, khususnya saat menjadi ‘algojo’ bagi sistem hanud Pantsir S-1. (more…)

[MAKS 2019] Kejar Ketertinggalan, Inilah Parade Drone Kombatan dari Rusia

Selain menampilkan beragam jet tempur pesohornya, ajang Pameran Dirgantara MAKS 2019 di di Bandara Zhukovsky, Moskow, juga menyuguhkan arsenal alutista Rusia lainnya. Sebut saja di lini drone alias UAV (UAV/Unmanned Aerial Vehicle), di MAKS 2019 Rusia memperlihatkan parada drone yang punya kemampuan kombatan atau akrab disebut UCAV (Unmanned Combat Aerial Vehicle). Beberapa adalah ‘muka’ lama, tapi kali ini semua ditampilkan dalam satu event besar. (more…)

Pertama Kali, Drone MALE “Wing Loong II” Ditembak Jatuh Senjata Laser!

Luput dari sorotan media besar, ini mungkin untuk pertama kalinya di dunia, sebuah drone pengintai dengan kualifikasi MALE (Medium Altitude Lonf Endurance) ditembak jatuh oleh senjata jenis laser. Belum lama berselang, yakni pada 4 Agustus 2019, sebuah drone Wing Loong II milik Uni Emirat Arab dikabarkan ditembak jatuh oleh serangan laser gun yang dilepaskan oleh sejenis kendaraan MRAP (Mine-Resistant Ambush Protected) Turki di kawasan Libya. (more…)

Di Libya, Kanon Laras Ganda AK-230 Dipasang Pada Platform Truk

Jagad pemerhati alutsista tentunya telah mengenali sosok kanon reaksi cepat AK-230. Menjadi arsenal senjata utama pada bagian haluan korvet Parchim Class Satuan Kapal Eskorta TNI AL, kanon laras ganda kaliber 30 mm ini tak pelak menjadi ikon yang terlepaskan dari eksistensi korvet Parchim Class. Namun ada yang berbeda di Libya, AK-230 justru dipasang pada platform truk. (more…)