Tag: Lebanon

Hizbullah Tembak Jatuh Drone Hermes 450 Israel dengan Rudal Hanud 358

Sebelum melancarkan serangan presisi, umumnya militer Israel akan menerbangkan drone intai MALE (Medium Altitude Long Endurance) guna melakukan klasifikasi dan identifikasi sasaran di wilayah operasi, atau menjalankan misi Intelligence, Surveillance, Target Acquisition, and Reconnaissance (ISTAR). Namun belum lama beredar, pasukan Hizbullah di Lebanon selatan berhasil menembak jatuh drone intai Hermes 450 milik Israel, dan disebut-sebut yang menjatuhkan adalah rudal hanud 358. (more…)

AC-208 Combat Caravan – Jawara Penerbangan Perintis yang Dipersenjatai Rudal Hellfire

Banyak jalan untuk menjadikan pesawat komersial mampu menjalankan misi COIN (Counter Insurgency), seperti salah satunya adalah Cessna 208 Grand Caravan, pesawat yang dikenal sebagai jawara penerbangan perintis di Papua ini, rupanya punya varian yang dipersenjatai, tak tanggung-tanggung, dengan label sebagai AC-208 Combat Caravan, pesawat turboprop bermesin tunggal ini dipersenjatai rudal udara ke permukaan AGM-114M atau AGM-114K Hellfire. (more…)

Dilengkapi Hoist dan Sensor FLIR, AS565 MBe Panther dan KRI Sultan Iskandar Muda 367 Siap Menuju Lebanon

(Koarmada 2)

Dalam waktu dekat, TNI AL akan memberangkatkan korvet Diponegoro Class, KRI Sultan Iskandar Muda (SIM-367) menuju Lebanon dalam Satgas Maritim (MTF) TNI Kontingen Garuda XXVIII-M UNIFIL. Dan seperti sebelumnya, korvet TNI AL yang dikirim ke Lebanon kali ini juga akan membawa satu unit helikopter. Dan yang kali ini dibawa KRI SIM 367 adalah AS565 MBe Panther yang belum lama menjadi arsenal Puspenerbal. (more…)

Ledakan Beirut: KRI Hasanuddin 366 Selamat, Tapi Korvet Bangladesh Mengalami Kerusakan

Ketika ledakan super dahsyat terjadi di kawasan Pelabuhan Beirut, Lebanon pada Selasa (4/8/2020), sebagian netizen akan teringat pada keberadaan kapal perang TNI AL yang ditugaskan dalam misi United Nations Interim Force in Lebanon (UNIFIL). Dimana secara berotasi, TNI AL mengirimkan kapal perangnya untuk mendukung operasi Pasukan Perdamaian PBB. Meski ledakan disebut setara 1/5 bom atom Hiroshima, namun patut disyukuri posisi korvet KRI Sultan Hasanuddin 366 ternyata berada jauh dari TKP (Tempat Kejadian Perkara). (more…)

Di Lebanon, Tank AMX-13 Justru Jadi “Rumah Ikan”

Foto-foto yang datang dari Lebanon ini mungkin sedikit membuat kita terenyuh, bagaimana tidak, tank ringan AMX-13 kanon dan ranpur APC AMX-13 VCI (Véhicule de Combat d’Infanterie) ditenggelamkan dengan tenang ke laut. Persisnya ada 10 tank dan kendaraan lapis baja eks AD Lebanon yang sengaja ditenggelamkan untuk dijadikan artificial reef alias karang buatan. (more…)

BTR-80A: Monster Amfibi Korps Marinir

Jumlahnya memang tak seberapa, panser amfibi andalan Korps Marinir TNI AL ini hanya ada 12 unit. Tapi ada kesan mendalam tentang panser beroda delapan ini, walau unit yang dimiliki Korps Marinir amat terbatas, BTR-80A Indonesia sudah mendapat penugasan dalam misi memperkuat batalyon mekanik pada pasukan penjaga perdamaian PBB (UNIFIL) di Lebanon. Hal ini menandakan Indonesia tidak pelit untuk berpartisipasi dalam menjaga perdamaian dunia, walau alutsista yang dimiliki masih minim. (more…)