Tag: kavaleri

BTR-152 6×6: Didatangkan Untuk Operasi Trikora, Punya Nasib Seumur Jagung

Nasib ranpur (kendaraan tempur) ini tak semujur ‘saudaranya’ yang seumuran, yakni BTR-40. BTR-40 lewat program retrofit hingga kini masih dioperasikan oleh Kompi Kavaleri (Kikav) TNI AD dan Korps Brimob. Sementara BTR (Bronetransporter)-152 sudah redup usianya tak lama pasca peralihan dari Orde Lama ke Orde Baru. Karena alasan kelangkaan suku cadang plus biaya operasional yang tinggi, BTR-152 yang legendaris ini kiprahnya berakhir sebagai sejarah diantara ratusan ranpur lawas TNI. (more…)

Pindad Panser Rel V16: Ranpur Lapis Baja Pengawal Kereta Api

Tak sedikit inovasi dalam persenjataan yang justru berhasil diwudjakan dalam kondisi mendesak, karena sifatnya urgent bahkan tanpa proses prototipe yang berlika liku, sosok alutsista langsung digelar di medan laga begitu rampung dibuat. Dan salah satu yang masuk kriteria ini adalah panser rel buatan Bengkel Peralatan Angkatan Darat (PAL) atau saat ini dikenal sebagai PT Pindad. Berbeda dengan panser beroda ban, maka panser rel sifatnya khusus untuk misi perlindungan, yaitu pada konvoi dan jalur kereta dari ancaman gerombolan bersenjata. (more…)

PT-91M Pendekar – Pelopor MBT Modern di Asia Tenggara

Dalam kategori Main Battle Tank (MBT), daya magis PT-91M Pendekar seolah tenggelam jika dibandingkan Leopard 2A4 yang digunakan Indonesia dan Singapura. Meski dari spesifikasi masih kalah unggul dibanding Leopard 2A4, namun perlu diketahui bahwa MBT Malaysia inilah yang pertama hadir mewakili generasi MBT modern di kawasan Asia Tenggara. Berkat PT-91M Pendekar muncul demand MBT di Singapura, yang kemudian berlanjut ke Indonesia. (more…)

Memasuki Usia 22 Tahun, Pussenkav TNI AD Pamerkan Retrofit Tank Scorpion 90

Sebelum MBT (Main Battle Tank) Leopard 2A4/2 Ri memperkuat kavaleri TNI AD, maka yang didaulat sebagai ranpur lapis baja utama di Korps Baret Hitam adalah tank ringan (light tank) Alvis Scorpion 90 buatan Inggris. Sejak didatangkan pada tahun 1995, usia tank yang dibeli gress ini pun kian menua, teknologinya memang sudah mengadopsi digital, tapi dengan kondisi kekinian sudah dirasa mulai ketinggalan jaman. (more…)

Gelombang Kedua MBT Leopard 2 Ri Telah Tiba di Indonesia

Dari total pesanan 61 unit MBT (Main Battle Tank) Leopard 2 Ri (Republic of Indonesia), 40 unit diantaranya telah tiba di Indonesia. Tepatnya pada 28 Desember 2016 lalu, kapal Hoegh Kobe (Singapura) mendaratkan 16 unit Leopard 2 Ri di Pelabuhan Tanjung Priok sebagai bagian dari gelombang kedua pengiriman dari pabrikan Rheinmetall Defence, Jerman. Dengan tuntasnya pengiriman gelombang kedua, maka kini tinggal 21 unit Leopard 2 Ri yang masih belum dikirim ke Tanah Air. (more…)

AV8 Gempita 8×8: Profil Panser Kedua Tercanggih di Asia Tenggara

Saat Indonesia masih mempertimbangkan siapa mitra yang bakal jadi pemberi lisensi untuk produksi ranpur (panser) 8×8, maka negara tetangga seperti Singapura dan Malaysia sudah melangkah di depan. Singapura sudah tersohor dengan produksi panser yang disebut paling canggih di Asia Tenggara, yakni AV81 Terrex 8×8. Sementara Malaysia sudah mendapat lisensi untuk memproduksi AV8 Gempita 8×8 dari FNSS Savunma Sistemleri, manufaktur persenjataan dari Turki, (more…)

Alvis Stormer Armored Battlefield Ambulance, Generasi Tank Ambulans Modern Kavaleri TNI AD

Setelah generasi AMX-13 VCTB (Vehicule Chenillé Transport Blessés) hadir di Kavaleri TNI AD. Butuh waktu yang cukup lama sampai Korps Baret Hitam ini memperoleh tank ambulans generasi yang lebih baru. Tepatnya bersamaan dengan hadirnya gelombang tank Scorpion dan Stormer APC (Armored Personnel Carrrier) pada periode 1997 – 1999, maka turut hadir sosok Armored Battlefield Ambulance (ABA) dari platform Stormer, atau yang lebih dikenal sebagai Stormer Ambulance. (more…)

AMX-13 VCTB: Mengenal Tank Ambulans Pertama di Indonesia

Wahana yang satu ini masuk kategori sebagai ransus (kendaraan khusus) lapis baja yang terintegrasi dalam unit kavaleri tank serbu dan tank APC (Armored Personnel Carrier). Meski debutnya jarang disinggung, tapi keberadaan tank ambulans (Ambulance Tank) tetap punya tempat tersendiri dalam pergerakan ranpur lapis baja. Di Indonesia, AMX-13 VCTB (Vehicule Chenillé Transport Blessés) menjadi tank ambulans pertama yang hadir melengkapi kekuatan kavaleri TNI AD. (more…)

Pandur II 8×8: Pilihan Baru Pelengkap “Gado-Gado” Ranpur TNI

06

Ketika Czechoslovak Group, perusahaan konglomerasi pertahanan di Ceko dan Slovakia mengumumkan mendapat kontrak pengadaan truk taktis Tatra dan M3 Amphibious Rig dari Indonesia senilai US$39 juta, publik pemerhati alutsista di Tanah Air masih ‘mencerna’ sebagai sesuatu yang lazim. Namun tatkala pengumuman tersebut juga mencatumkan pengadaan jenis ranpur roda ban APC (Armoured Personnel Carrier) Steyr Pandur II 8×8, sontak ini menjadi pertanyaan, mengapa untuk panser APC amfibi masih harus impor? Padahal pemerintah bisa membeli atau fokus mengembangkan panser Anoa 2 Amphibious yang tengah gencar dipromosikan PT Pindad. (more…)