Boleh jadi sistem pertahanan udara Rusia akan semakin berat bila rudal yang satu ini sampai ‘digunakan’ oleh Ukraina. Persisnya ada dugaan jet tempur MiG-29 Fulcrum dapat meluncurkan rudal balistik udara ke permukaan – air-launched ballistic missile (ALBM) Rampage. Meski belum menjadi ancaman nyata, namun ada indikasi MiG-29K “Black Panther” milik Angkatan Laut India dapat meluncurkan Rampage, dan sudah ada rencana dari Inggris untuk memasok Rampage ke Ukraina. (more…)
Pada 10 Juli lalu, Elbit Systems dari Israel mengumumkan telah memenangkan kontrak untuk pengadaan dua pesawat intai maritim (Maritime Patrol Aircraft/MPA). Elbit Systems tidak menjelaskan nama negara pembeli, hanya disebutkan pembeli adalah salah satu negara di Asia Pasifik. Namun, kuat dugaan bahwa negara di Asia Pasifik yang dimaksud adalah Filipina, yang selama ini banyak membeli alutsista dari Israel. (more…)
Hermes 900 dikenal sebagai drone intai dengan kualifikasi MALE (Medium Altitude Long Endurance). Debut drone berukuran besar bertenaga propeller ini pun sudah lumayan lama, lantaran Hermes 900 terbang perdana pada 9 Desember 2009. Dan di Paris AirShow 2023, pihak manufaktur, yakni Elbit Systems memperkenalkan varian baru yang disebut Hermes 900 Starliner. (more…)
Mengoperasikan ranpur APC M113 dalam jumlah besar dan terbukti sukses menciptakan beragam varian, menjadikan alasan angkatan bersenjata Israel setia menggunakan APC legendaris dari era 60-an tersebut. Meski begitu, Negeri Yahudi telah mempersiapkan ranpur pengganti, lantaran desain M113 dianggap kurang adaptif pada kondisi konflik saat ini. (more…)
Bila tak ada aral melintang, maka sebelum tahun ini berakhir, Angkatan Darat Filipina akan menerima keseluruhan pesanan tank ringan Sabrah. Hal tersebut telah tertuang dalam kontrak yang ditandatangani Elbit Systems pada Januari 2021, bahwa keseluruhan tank Sabrah harus dikirimkan ke Filipina dalam periode tiga tahun. (more…)
Ada kabar baik bagi para penerbangan helikopter serang AH-64E Apache Guardian, pasalnya Elbit Systems of America (Elbit America) baru saja meluncurkan Next Generation Helmet Mounted Display (HMD) system yang diberi label X-Sight. (more…)
Sejak awal pecah perang Ukraina versus Rusia, Israel telah ‘dirayu’ untuk dapat mengizinkan agar senjata produksinya yang digunakan negara lain, dapat dikirimkan dan digunakan oleh Ukraina untuk menghadapi Rusia. Namun, karena Israel tak enak hati dan berusaha menjaga hubungan baiknya dengan Rusia, maka Negeri Yahudi itu melarang ekspor ulang atau pengiriman senjata produksi Israel ke Ukraina. (more…)
Akibat ‘perseteruan’ antara dua negara, rupanya berimbas pada negara lain. Hal tersebut dialami oleh Filipina, yang harus menunda untuk mendapatkan 28 unit ranpur amfibi Guarani 6×6 dari Brasil. Guarani 6×6 adalah produksi Iveco Defence Vehicle (IDV) dan Angkatan Darat Brasil. Sementara pihak yang melakukan veto penjualan adalah Jerman, yakni negara yang memasok sebagian dari komponen Guarani 6×6. (more…)
Dihadiri Presiden Ferdinand R. Marcos Jr, HUT ke-87 Angkatan Bersenjata Filipina di Camp Aguinaldo, Kota Quezon, pada 19 Desember 2022 lalu dimeriahkan dengan defile sejumlah alutsista baru. Dan salah satu yang menarik perhatian adalah penampilan ‘resmi’ perdana tank ringan Sabrah yang dipesan dari Elbit Systems Land Israel untuk Angkatan Darat Filpina. Dengan cat hijau tua, saat ini batch perdana Sabrah sedang dalam serangkaian uji coba sebelum penerimaan akhi ke operator. (more…)
Tank ringan Sabrah identik sebagai ikon kebangkitan kavaleri Negeri Pinoy. Sementara bagi pihak manufaktur, penjualan Sabrah ke Filipina ibarat ‘prestasi’ tersendiri, lantaran tank ringan ini adalah barang baru yang belum punya reputasi tempur. Dan dari akun Twitter @Ronkainen, disebutkan Elbit System selaku manufaktur telah merilis varian baru dari Sabrah Light Tank. (more…)