Update Drone KamikazeKlik di Atas

Tag: DJI Mavic

Bukan cuma Tukang Gorengan, di Ukraina Cover Kipas Angin Digunakan Sebagai Pelindung Drone

Meski menjadi tanda tanya terkait kesehatan, cover besi penutup kipas angin, populer dikalangan pedagang gorengan kaki lima, pasalnya bagian dari kipas angin relatif mudah dan murah didapatkan untuk menaruh gorengan panas yang baru saja ditiriskan dari wajan. Nah, lain lagi di Ukraina, guna meladeni perang antar drone – drone lawan drone, maka cover besi penutup kipas angin (fan) dimanfaatkan untuk melindungi struktur drone.

(more…)

DJI Technology Pasok 4.000 Unit Drone Mavic 3 Senilai US$14 Juta ke Ukraina, Total 20.000 Drone DJI Akan Dibeli

Meski pemerintah Cina secara tidak langsung ‘mendukung’ Rusia dalam operasi militer di Ukraina, namun ada anomali dari sisi bisnis, pasalnya perusahaan swasta asal Cina, DJI Technology Inc, tetap menjadi pemasok utama untuk drone untuk Ukraina. Lantaran DJI Technology menjadi produsen drone copter FPV (First Person View) terbesar di dunia, Perdana Menteri Ukraina Denys Shmyhal pernah menyebut bahwa negaranya sangat bergantung pada drone DJI Mavic buatan Cina. (more…)

Dibekali Senapan Mesin dan Roket Anti Tank, Ukraina Gunakan Drone Pertanian DJI Agras T30 untuk Bertempur

(Twitter @Osinttechnical)

Ukraina secara terang-terangan menyatakan ‘bergantung’ pada pasokan drone dari DJI Technology. Di tangan para kreator, drone quadcopter sejenis DJI Mavic series telah terbukti berguna di medan peperangan berkat kemampuan FPV (First Person View). Bukan hanya oleh Ukraina, militer Rusia juga sedari awal memanfaatkan drone besutan manufaktur Cina ini untuk misi intai dan kamikaze. Namun belum lama ini terekam dalam postingan penggunaan drone yang lebih besar, yakni DJI Agras T30. (more…)

Meski Populer Digunakan Rusia dan Ukraina, Ini Alasan NATO (Jerman) Belum ‘Minat’ pada Drone Kamikaze FPV

Peran drone kamikaze dengan kemampuan FPV (First Person View) tak bisa dipandang sebelah mata, laga perang Ukraina telah membuktikan peran drone kamikaze tersebut dalam serangan ke sasaran terpilih, dan drone FPV menjadi alat propaganda yang efektif, lantaran mampu menghadirkan rekaman video serangan dari sudut pandang ‘pilot’. Nah, dengan gemilangnya drone kamikaze FPV, yang menjadi pertanyaan mengapa justru adopsi alutsista berharga ‘murah’ ini justru kurang mendapat perhatian dari kalangan NATO. (more…)

Perdana Menteri Ukraina: “Kami Sangat Bergantung Pada Drone DJI Mavic Buatan Cina”

Perdana Menteri Ukraina Denys Shmyhal (Foto: Istimewa)

Berita yang satu ini mungkin ibarat promosi gratis bagi SZ DJI Technology Co., Ltd, khususnya setelah Perdana Menteri Ukraina Denys Shmyhal mengatakan bahwa negaranya sangat bergantung pada drone DJI buatan Cina untuk kebutuhan militer. Lebih fantastis, Shmyhal menyebut Ukraina secara efektif membeli 60 persen pasokan drone quadcopter DJI Mavic series secara global. (more…)