Update Drone KamikazeKlik di Atas

Tag: Dislitbangad

Dislitbang TNI AD Uji Sertifikasi Mortir 81mm (MO-3) Produksi PT Pindad

Meski sudah lama ada dalam etalase produk PT Pindad, namun rupanya jenis senjata mortir kaliber 81 mm (MO-3) baru dalam proses pengajuan sertifikasi. Dari laman Instagram Dislitbang TNI AD, Kepala Dinas Penelitian dan Pengembangan TNI AD (Kadislitbangad) Brigjen TNI Hery Setiyono memipin Gelar Uji Coba Sertifikasi Mortir Kaliber 81 (MO-3) yang diajukan oleh PT Pindad di Lapangan Tembak Sub Lab Uji Laboratorium Dislitbangad, Ambal, Kebumen, Jawa Tengah, Kamis (12/1/2023). (more…)

RCWS Respati – Produksi Lokal yang Kini Menjadi Sistem Senjata di Ranpur Anoa TNI AD

Teknologi RCWS (Remote Control Weapon Station) bukan lagi sesuatu yang asing, pasalnya RCWS telah hadir di rantis dan ranpur di ketiga matra TNI. Merek dan jenis RCWS yang digunakan juga beragam, namun, tak banyak yang merupakan produksi lokal dan benar-benar diadopsi oleh kesatuan TNI. Salah satu yang mengklaim sebagai merek dan produksi lokal adalah RCWS Respati buatan PT. Respati Solusi Rekatama. (more…)

Gunakan Senapan SPR-3, Pindad Uji Sertifikasi Munisi Sniper Kaliber 7,62x51mm NATO

Salah satu pasar munisi yang tak boleh dikesampingkan adalah munisi senapan penembak runduk (sniper) di kaliber 7,62 x 51 mm NATO yang banyak digunakan di lingkungan satuan TNI dan Polri. Berangkat dari kebutuhan tersebut, PT Pindad hari Rabu, 25 Mei 2022, melaksanakan uji sertifikasi produk munisi MU2-M A1 dan MU2-M A2 kaliber 7,62 x 51 mm 175 grains HPBT di Lab Dislitbangad & Lapangan Tembak Pussenarmed Kodiklat TNI AD, Batujajar, Kabupaten Bandung Barat. (more…)

Deteksi Bidikan Senjata Berpemandu Laser, Dislitbangad Kembangkan Sistem Proteksi di Tank Scorpion

(Dislitbangad)

Dinamika peperangan di masa mendatang harus diperhitungkan secara cermat, seperti munculnya ancaman yang potensial dihadapi unit Kavaleri adalah serangan dari senjata (rudal) anti tank berpemandu laser. Dan belum lama ini ada kabar dari Dinas Penelitian dan Pengembangan TNI AD (Dislitbangad), yaitu dimulainya uji fungsi prototipe I Laser Warning System (LWS) yang dipasang pada kubah tank ringan Scorpion 90. (more…)

Rudal Merapi, Prototipe MANPADS Karya Indonesia Telah Diuji Tembak

Uji Tembak Rudal Merapi (5−6 November 2020) di Lapangan Tembak Air Weapon Range.

Selain dikenal sebagai salah satu Gunung vulkanik teraktif di Indonesia, rupanya Merapi sejak beberapa tahun lalu telah disematkan sebagai nama program pembuatan rudal panggul atau MANPADS (Man Portable Air Defence System) di dalam negeri. Meski masih berupa prototipe, disebut belum lama ini rudal Merapi telah diuji tembak. (more…)

Dari Indo Defence 2018, Sadko Next dan Ural 432007 Masuk Tahapan Uji Coba TNI AD

Ural 432007-31 6×6 (Foto: TNI AD)

Pada umumnya setiap vendor partisipan di Indo Defence punya kesempatan untuk produk atau solusinya diakuisisi oleh Kementerian Pertahanan, atau jika tak diakuisisi, minimal apa yang ditawarkan dapat diikutkan dalam proses tender. Dan seperti manufaktur otomotif dari Rusia, GAZ (Gorkovsky Avtomobilny Zavod) yang di Indo Defence 2018 lewat PT Rajawali Lintas Kreasi memperkenalkan rantis truk offroad GAZ Sadko Next 4×4 dan Ural 432007-31 6×6. (more…)

Bumblebee-001: Helikopter Serbu dari Basis NBO-105

Mimpi setinggi langit tentu sah-sah saja, bahkan kadang perlu dilakukan untuk memberikan motivasi. Misalnya dalam jagad industri alutsista, mampu memproduksi helikopter serbu juga sudah dicanangkan, maklum sejatinya kebutuhan helikopter serbu alias gunship cukup besar untuk mendukung pergerakan militer di luasnya wilayah Indonesia. Selain desain Gandiwa yang pernah membuat heboh pada tahun 2014, jauh sebelumnya ternyata sudah ada Bumblebee-001. (more…)

Dislitbangad dan PT Pindad Tampilkan Mortir Mekatronik 81mm

Masih ingat dengan mortir mekatronik (mekanik elektronik) yang dikembangkan Dinas Penelitian dan Pengembangan Angkatan Darat (Dislitbangad) pada tahun 2016/2017? Memang masih dalam status prototipe, namun senjata bantu infanteri mekanis tersebut kini telah melangkah lebih maju, yaitu dengan bergabungnya PT Pindad dalam pembuatan prototipe yang lebih matang, seperti dengan material yang lebih pas, serta menyesuaikan kebutuhan sebenarnya agar kelak memperoleh sertifikasi dari Dislitbangad. (more…)

Wujudkan Kemandirian Alutsista, Pussenarhanud Tampilkan Prototipe Radar Surveillance

Dominasi peralatan canggih menjadi kekuatan kunci pada Satuan Artileri Pertahahan Udara (Arhanud), sebut saja untuk mendukung penggelaran rudal dan kanon hanud, tak bisa dikesempingkan dari keberadaan radar surveillance. Dan pada umumnya, setiap tipe alutsista hanud dilengkapi dengan jenis radar intai tersendiri, yang menjadikan populasi dan varian radar yang dioperasikan Arhanud TNI AD terbilang banyak dengan jenis-jenis yang berbeda pula. (more…)