Tag: AL Perancis

FNS Vendémiaire (F734) – Fregat ‘Low Cost’ Perancis dengan Persenjataan di Bawah Korvet Fatahillah Class TNI AL

FNS Vendémiaire di Pelabuhan Benoa, Bali (foto: TNI AL)

Berbeda dengan latihan bersama (Latma) multilateral La Perouse 2025 (16 – 25 Januari) yang dihelat Perancis dengan melibatkan sembilan negara di kawasan sekitar selat Malaka, selat Sunda dan selat Lombok, maka pada Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) 2025 yang berlangsung di Bali (15 – 22 Februari), Angkatan Laut Perancis tidak menyertakan kapal perang canggihnya. (more…)

Untuk AL Perancis, Airbus dan Thales Garap Studi Arsitektur dan Kelayakan A321 Sebagai Pesawat MPA Bersenjata

Ketika Amerika Serikat dengan platform pesawat Boeing 737 sukses menciptakan pesawat intai maritim (Maritime Patrol Aircraft/MPA) dengan kemampuan penindakan di lautan (P-8A Poseidon), maka mendorong Perancis untuk mampu menghadirkan solusi serupa, pasalnya lewat Airbus terdapat A320/A321 series juga potensial untuk dijadikan pesawat MPA yang dipersenjatai. (more…)

Walkaround – Liputan Langsung di Kapal Induk Perancis FNS Charles de Gaulle (R91)

Pada tanggal 28 Januari 2025, Indomiliter.com mendapat undangan dari Kedutaan Besar Perancis untuk melihat kapal induk bertenaga nuklir milik Angkatan Laut Perancis (Marine Nationale) FNS Charles de Gaulle (R91) yang merapat di Pelabuhan Gili Mas, Lembar, Lombok, Nusa Tenggara Barat. Dan hasil liputan kami tayangkan dalam video berdurasi 26 menit pada channel YouTube Indomiliter. (more…)

Passing Exercise dengan KRI RE Martadinata 331, Inilah Profil Forbin (D620) – Fregat Pengawal Kapal Induk Charles de Gaulle

Menutup latihan bersama (Latma) multilateral La Perouse 2025, pada 25 Januari lalu, fregat KRI RE Martadinata 331 ‘bersanding’ dengan sesama fregat Forbin (D620) milik Angkatan Laut Perancis (Marine Nationale). Melakukan passing exercise (passex) di Selat Lombok, kedua diabadikan dalam beberapa foto yang dirilis oleh public affairs officer French Carrier Strike Group (CSG) Clemenceau 25. (more…)

‘Standby’ di Bandara Kertajati, Ini Kemampuan Khusus P-8I Poseidon, Pesawat Intai Maritim Angkatan Laut India

Bersama dengan dua unit pesawat intai maritim Atlantique 2 milik Angkatan Laut Perancis, di Bandara Internasional Kertajati rupanya juga terdapat P-8I Poseidon, pesawat intai maritim milik Angkatan Laut India. Atlantique 2 dan P-8I Poseidon hadir di Kertajati terkait Latma multinasional “La Perouse 2025” yang dihelat mulai tanggal 16 hingga 24 Januari 2025. (more…)

Dimotori Perancis, Sembilan Negara Pesisir Indo Pasifik Gelar Latma “La Perouse 2025”, Indonesia Absen Kerahkan Kapal Perang

Mulai tanggal 16 hingga 24 Januari 2025, digelar latihan bersama (Latma) yang melibatkan sembilan negara di kawasan selat Malaka, selat Sunda dan selat Lombok. Latma yang dimaksud adalah La Perouse 2025, yang mana beriringan dengan Misi Clemenceau 2025, Kelompok Tempur Kapal Induk Perancis (French Carrier Strike Group – CSG), yang dikerahkan mendampingi kapal induk nuklr Charles de Gaulle. (more…)