Update Drone KamikazeKlik di Atas

T-90M – MBT Terbaru Rusia dengan Proteksi Maksimal dari Ancaman Senjata Anti Tank

Kementerian Pertahanan Rusia belum lama ini mengumumkan telah mengirim batch pertama dari Tank Tempur Utama alias Main Battle Tank (MBT) T-90M kepada Angkatan Darat Rusia. T-90M adalah varian yang disempurnakan dari MBT T-90, tank ini pertama kali diperkenalkan ke publik pada tahun 2017 dan mendapat label “Proryv-3 atau (Terobosan-3).”

Baca juga: Rusia Kirim Robot Tank Uran-9 ke Suriah, Inilah Hasilnya!

Dikutip dari Janes.com (15/4/2020), Kemhan Rusia pada 13 April menyatakan batch pertama T-90M telah dikirimkan kepada Pasukan Tank di Western Military District Guards, yang membawahi kekuatan kavaleri di lima wilayah Rusia. Letnan Jenderal Sergei Kisel mengatakan sejumlah T-90M MBT telah dikirim ke Tamanskaya Motor Rifle Division.

Beberapa fitur baru yang melengkapai T-90M seperti teknologi pertahanan pada kubah yang lebih modern, mesin yang lebih kuat sampai multichannel day/night sighting system. Bukan itu saja, Kisel menyebut bahwa T-90M sudah dibekali sharing combat information yang dapat berbagai informasi dan data kepada ranpur lain secara realtime.

MBT T-90M dibangun dari rancangan T-90MS yang ditujukan untuk pasar ekspor, ini artinya ada beberapa kesamaan komponen antara T-90 dan T-90MS. Di tahun 2017, ditandatangani kontrak batch pertama T-90M untuk AD Rusia sebanyak 10 unit dalam kondisi baru, kemudian ada paket upgrade untuk meningkatkan kemampuan 20 unit T-90A agar menjadi standar T-90AM. Pengiriman batch pertama seyogyanya dilakukan pada tahun 2019.

MBT T-90M punya bobot kosong 46,5 ton dan telah dilengkapi improved armor protection dari jenis Relikt built-in Explosive Reactive Armor (ERA) sebagai pengganti proteksi jenis Kontakt-5. Proteksi baru di T-90M memberikan perlindungan terhadap hulu ledak Tandem HEAT dan secara signifikan mengurangi penetrasi dari munisi APFSDS (Armour-piercing fin-stabilized discarding sabot).

Diracang oleh Russian Company Uralvagonzavod, T-90M dibekali perlindungan berupa rubber side skirts dengan built-in armor plates. Di beberapa area tank utama ini juga dilengkapi cage armor dan special net guna meningkatkan proteksi pada ancangan serangan senjata anti tank. Tidak lupa, T-90M sudah dibekali sistem proteksi anti nubika untuk awaknya dan automatic fire suppression systems untuk mencegah kebakaran.

Masih seputar perlindungan, T-90M punya bekal countermeasures system saat menghadapi serangan senjata anti tank, seperti granat tabir asap akan terlontar secara otomatis bila tank mendapat bidikan dari sinar laser (laser guided weapon), seperti rudal anti tank. Sistem ini secara signifikan mengurangi kemungkinan tank terkena tembakan senjata anti-tank musuh dengan panduan semi otomatis.

Senjata utama T-90M adalah meriam 2A46M-4 kaliber 125 mm, yang memiliki jangkauan lebih baik dan 15-20 persen lebih akurat daripada meriam 2A46M yang digunakan pada T-90. Pilihan munisi yang dapat ditembakkan ialah APFSDS, HE dan HE-FRAG. Tank andalan Rusia ini juga dapat meluncurkan rudal 9M119 Refleks (AT-11 atau Sniper-B). Rudal ini memiliki jangkauan 4-5 km dan mampu menyasar sasaran helikopter yang terbang rendah. Dalam sekali jalan, T-90M dapat membawa 43 munisi, termasuk rudal yang dilepaskan dari meriam utama.

Sebagai senjata sekuder, kubah MBT T-90M dilengkapi senapan mesin berat NSVT kaliber 12,7 mm di atas hatch yang dikendalikan secara remote. mengikuti arah laras meriam, terdapat senapan mesin PKT coaxial kaliber 7,62 mm.

Pada prinsipnya T-90M mempunyai fire control system and updated observation and aiming devices jenis baru. Pihak perancang tank ini menyebut T-90M dapat berperan sebagai hunter killer, dimana komandan tank dilengkapi panoramic sight dengan thermal vision untuk mencari sasaran. Setelah sasaran dipilih, juru tembak (gunner) melakukan bidikan secara otomatis. Selama waktu itu, komandan mencari sasaran berikutnya. Secara keseluruhan, T-90M diawaki oleh tiga orang, yaitu komandan, pengemudi dan juru tembak.

Dapur pacu T-90M disokong mesin diesel V-92S2 multi-fuel yang punya tenaga 1.000 hp. Sebagai backup, tank ini juga punya auxiliary power unit (APU) yang memberi daya pada semua sistem, ketika mesin utama dimatikan. Tank ini dapat dipasangkan deep wading kit, dan dalam tempo 20 menit, T-90M dapat diajak mengarungi rintangan air sampai kedalaman 5 meter.

Baca juga: Singapura Diisukan Terima Leopard 2A7, Inilah Profil MBT Terbaik!

Dari spesifikasi, T-90M punya panjang 6,68 meter, lebar 3,78 meter dan tinggi 2,23 meter. Di jalan mulus, T-90M dapat ngebut sampai kecepatan 60 km per jam, sementara jarak jelajahnya hingga 550 km. (Bayu Pamungkas)

33 Comments