Update Drone KamikazeKlik di Atas

PT Len Pasok Combat Management System untuk Frigat Van Speijk Class TNI AL

KRI Yos Sudarso 353
KRI Yos Sudarso 353

Menyongsong tahun 2015 TNI AL punya beragam agenda terkait alutsista, diantara informasi yang telah di publish adalah rencana modernisasi MLM (Mid Life Modernization) pada beberapa kapal perang. MLM sendiri bukan hal baru di lingkup operasional kapal perang, secara berkala TNI AL melakukan MLM pada kapal perang yang sudah berusia tua, namun dianggap masih potensial dan mampu memberi efek deteren.

Seperti diungkapkan Panglima TNI, Jenderal Moeldoko, TNI AL telah mencanangkan MLM yang akan dilakukan pada periode 2015 – 2019. MLM menekankan pada pemeliharaan atau peningkatan alat utama sistem senjata. Seringkali hampir semua instrumen digantikan, seperti CMS (combat management system) maupun propelling system (sistem penggerak) kapal. Biasanya CMS di dahulukan saat upgrade guna mendapatkan update teknologi yang setara dengan kapal perang yang lebih baru.

Diantara pemasok CMS untuk kapal perang TNI AL, ada industri dalam negeri yang diwakili PT. Len Industri. CMS besutan BUMN (Badan Usaha Milik Negara) ini diklaim dapat melakukan pengolahan data yang berasal dari berbagai sensor dan radar menjadi informasi terkait navigasi, mengolah potensi ancaman, serta reaksi yang dapat dilakukan untuk melumpuhkan ancaman tersebut serta memberikan visualisasi menyeluruh terhadap situasi taktis pada jalannya pertempuran. Monitor dan kendali CMS tersaji di dalam PIT (Pusat Informasi Tempur).

Pusat Informasi Tempur di frigat Van Speijk.
Pusat Informasi Tempur di frigat Van Speijk.

len1

CMS Len menggunakan teknologi middleware yang memenuhi standar OMG-DDS, standar internasional dalam mendefinisikan mekanisme komunikasi real-time. Algoritma radar tracking yang digunakan merupakan algoritma termutakhir sehingga proses tracking radar menjadi lebih handal dan teknologi software-based radar scan conversion untuk integrasi terpadu, mulai dari radar legacy hingga radar modern.

CMS Len juga memiliki lemampuan untuk menyajikan visualisasi terhadap situasi taktis peperangan yang antara lain meliputi tampilan track (sesuai dengan simbol-simbol yang digunakan di TNI-AL), peta laut elektronik serta video radar. CMS juga dapat melakukan kalkulasi dan menyajikan saran untuk koordinasi dengan unit tempur udara, seperti mengarahkan unit udara pembawa torpedo untuk melakukan penyerangan terhadap kapal selam, memandu pesawat atau helikopter ke target. Dan tentu saja menyediakan fungsi-fungsi yang membantu kegiatan peperangan laut.

Baca juga: Van Speijk Class – “Benteng Laut Nusantara” – Tiga Dasawarsa Flagship Armada Eskorta TNI AL

PJenderal Moeldoko lebih jauh lagi memaparkan , MLM ini untuk memperkuat Angkatan Laut yang kredibel dan mempunyai kemampuan penangkalan dalam rangka kerja sama menjaga stabilitas keamanan kawasan Asia Tenggara, yang kian rumit dalam tahun-tahun ke depan. Saat ini, PT Len menjadi satu-satunya perusahaan di dalam negeri yang telah berhasil membuat CMS dan telah memasangnya di tiga frigat kelas Van Speijk TNI AL, yakni di KRI Yos Sudarso-353, KRI Oswald Siahaan-354 dan KRI Abdul Halim Perdanakusuma-354. Beberapa sistem senjata di Van Speijk yang ditangani pengoperasiannya lewat CMS seperti meriam reaksi cepat OTO Melara 76 mm, rudal anti kapal C-802/Yakhont, dan torpedo MK46 anti kapal selam. (Deni Adi/Gilang)

18 Comments