Latest

Nyemplung di Laut Cina Selatan, Inilah yang Khas dari Jet Tempur Stealth F-35C

Nama jet tempur F-35C Lightning II dalam beberapa hari ini menjadi trending topik dunia, bukan lantaran predikatnya sebagai (saat ini) satu-satunya penempur stealth yang bisa lepas landas (normal) dari kapal induk, melainkan insiden jatuhnya F-35C di Laut Cina Selatan pada 24 Januari 2022, jauh lebih membetot perhatian. Meski begitu, publik masih menyimpan tanya, sebenarnya apa yang menjadi karakteristik khusus pada F-35C, maklum publik belakangan lebih dominan menyimak pemberitaan seputar F-35A dan F-35B. (more…)

F-35C Dipastikan Jatuh ke Laut, AL AS Persiapkan Evakuasi Bangkai Pesawat dari Dasar Laut Cina Selatan

Setelah sempat bungkam terkait status F-35C yang mengalami insiden saat melakukan pendaratan di kapal induk USS Carl Vinson (CVN 70). Kini telah dipastikan, bahwa F-35C yang dimaksud telah jatuh ke Laut Cina Selatan. Sebelumnya pihak AL AS hanya mengkonfirmasi insiden berikut kondisi pilot dan tujuh korban luka pada kejadian 24 Januari lalu. Publik saat itu masih menduga-duga, apakah jet tempur stealth itu jatuh di dek kapal atau ‘nyemplung’ ke laut. (more…)

Lepas Landas via Ski-Jump dengan Payload Penuh, Rafale-M Tampil Memukau di India

(Foto: Istimewa)

Sesuai dengan jadwal, kini Rafale-M (Maritime) – varian naval dari Dassault Rafale, sudah berada di naval airbase terbesar milik AL India – INS Hansa di Goa, India. Kehadiran Rafale-M di Goa tak lain untuk menjalani uji coba dalam beragam skenario pengoperasian di kapal induk INS Vikrant. Dan salah satu poin yang menjadi sorotan adalah seberapa mampu Rafale-M yang biasanya diluncurkan lewat catapult di kapal induk Charles de Gaulle, kini harus mampu meluncur lewat ski-jump. (more…)

Di Laut Cina Selatan, F-35C Mengalami Insiden Saat Mendarat di Kapal Induk USS Carl Vinson

(F-35C)

Saat proses take-off, pada 17 November 2021 telah terjadi kecelakaan dengah jatuhnya jet tempur F-35B Lightning II di Laut Mediterania. Maka pada 24 Januari kemarin, telah tejadi kecelakaan atas F-35 yang terjadi di lautan pula, yakni menimpa F-35C Lightning II yang sedang dalam proses landing di kapal induk USS Carl Vinson (CVN 70), dimana kapal induk nuklir tersebut sedang berlayar di Laut Cina Selatan. (more…)

IAG Rila 8×8 – Ranpur IFV dengan Aroma Padang Pasir

Nama International Armored Group (IAG) kurang familiar dalam jagad vendor alutsista di Indonesia, namun setidaknya ada produk dari manufaktur asal Uni Emirat Arab (UEA) ini yang digunakan oleh institusi di Tanah Air, yaitu IAG Jaws 4×4 yang digunakan oleh Unit Anti Teror Mabes Polri. Lain dari itu, IAG rupanya juga punya produk berupa ranpur roda ban berpenggerak 8×8, yang masuk kualfikasi Infantry Fighting Vehicle (IFV). (more…)

Nexter Jaguar EBRC 6×6 – Ranpur Intai Tempur untuk Resimen Kavaleri Perancis di Afrika

Angkatan Darat Perancis belum lama ini menerima ranpur roda ban Jaguar EBRC (Engin Blindé de Reconnaissance et de Combat – Reconnaissance and Combat Armored Vehicle) 6×6. Yang menarik, ranpur (panser) dengan bekal senjata utama meriam kaliber 40 mm ini, disasar pertama kali untuk digelar bagi unit militer Perancis yang ada di Afrika, yaitu untuk memperkuat resimen kavaleri 1er Régiment de Chasseurs d’Afrique. (more…)