Malaysia Telah Uji Tembak Rudal Kh-31, Indonesia Kapan?
|Meski luput dalam perhatian, sejatinya di tahun 2014 ada peristiwa penting terkait eksistensi jet tempur Sukhoi Su-30 di Asia Tenggara. Pasalnya di tahun itu, Indonesia dan Malaysia sama-sama telah menguji penembakkan rudal udara ke permukaan. Indonesia pengguna Sukhoi Su-30MK2, sementara Malaysia pengguna Su-30MKM. Walau dari aspek spesifikasi Su-30MKM lebih unggul, namun bekal sistem senjata diantara keduanya adalah sama.
Baca juga: Thrust Vectoring – Teknologi Dibalik Kelincahan Manuver Sukhoi Su-30MKM
Karena platform yang sama, tak bisa dipungkiri bila kelengkapan senjata antara Sukhoi Su-30 milik Indonesia, Malaysia, dan Vietnam punya jenis yang tak berbeda. Bicara tentang rudal udara ke udara, maka di ketiga negara bisa ditemui rudal R-73 dan R-77. Sementara di segmen rudal udara ke permukaan, ketiga negara ASEAN ini juga mengadopsi Kh-29TE, Kh-31A/P dan Kh-59ME. Malah diantara ketiga negara pengguna Su-30, Indonesia adalah yang paling lambat mendapat update pengadaan rudal.
Baca juga: R-73 – Dibalik Kecanggihan Rudal Pemburu Panas Sukhoi TNI AU
Baca juga: R-77 – Lawan Tanding Terberat Rudal AIM-120 AMRAAM – “Pembunuh” dari Balik Cakrawala
Persisnya setelah Sukhoi Su-27/Su-30 mulai dilengkapi dengan senjata berupa rudal pada medio 2012 – 2013, maka sudah selayaknya alutsista yang bernilai tinggi ini untuk dijajal keampuhannya. Berdasarkan sumber yang kami peroleh, pada Latihan Puncak Angkasa Yudha 2014 di sekitaran November 2014 telah dilangsungkan uji tembak rudal Kh-29TE. Sebagai sasaran (lesan) adalah struktur di permukaan dengan bentang 5×5 meter. Rudal Kh-29TE yang berpemandu TV (dalam kode NATO disebut AS-14 Kedge) memang berhasil meluncur dari sayap Su-30MK2, namun sayangnya rudal meleset tidak mengenai sasaran.
Dari segi bobot, Kh-29 bukan golongan rudal yang ringan, dari kesemua varian, beratnya berada diatas 600 kg. Yakni Kh-29L (660 kg), Kh-29T (685 kg), dan Kh-29TE (690 kg). Bobotnya yang besar tentu bukan tanpa alasan, rudal ini punya hulu ledak HE (high explosive) armour piercing dengan berat 320 kg. Hulu ledak dengan detonator impact target sensor ini dirancang untuk mampu menggasak sasaran yang tak sembarangan. Kh-29 digadang mampu mengancurkan target strategis, yang jadi santapan rudal ini adalah jembatan utama, instalasi pabrik, landasan pacu, shelter pesawat, bungker, bahkan rudal ini juga dapat mengkaramkan kapal permukaan yang bertonase 10.000 ton.
Baca juga: Kh-29TE – Rudal Udara ke Permukaan Berpemandu TV Andalan Sukhoi TNI AU
Untuk menuju sasaran, Kh-29 disokong mesin single-mode solid-fuel rocket yang mampu menghantarkan rudal hingga kecepatan 1.470 km/jam. Kh-29 ditawarkan dalam pilihan TV guidance, IR (infra red) guidance, dan laser guidance. Kh-29L menggunakan pemandu semi active laser, Kh-29T/TE menggunakan pemandu TV pasif, Kh-29D berpemandu infra red, dan Kh-29MP berpemandu active radar homing. Dan, untuk TNI AU seperti telah dijelaskan, mengadopsi varian Kh-29TE.
Untuk Kh-29TE masuk dalam kategori long range dengan jangkauan tembak antara 20 – 30 km. Sementara jarak tembak minimumnya 3 km. Rudal ini tak bisa diluncurkan sembarangan, batas mimum ketinggian untuk dilepaskannya rudal adalah 200 meter dari permukaan laut, sementara batas maksimumnya ketinggian dilepaskannya rudal yakni 10.000 meter. Kh-29TE pun punya versi yang lebih maju, yaitu Kh-29D, yang disebut-sebut sebagai rudal generasi keempat, mengambil platform Kh-29TE namun dengan penggantian pemandu imaging infra red, sehingga rudal dapat dilepaskan dalam moda fire and forget.
Baca juga: Kh-59ME – Rudal Anti Kapal Andalan Sukhoi Su-30MK2 Flanker TNI AU
Kh-31
Baik Indonesia dan Malaysia sejauh ini diketahui mengadopsi jenis Kh-31A (anti ship missile) dan Kh-31P (anti radiation missile). Dan untuk pertama kalinya di Asia Tenggara, rudal yang dalam kode NATO disebut AS-17 Krypton ini dilepaskan oleh AU Malaysia (Royal Malaysia Air Force/RMAF) dengan mengambil lokasi penembakkan di kawasan Perairan Sabah yang dekat Laut Cina Selatan.
Baca juga: Kh-31P – [Terungkap] Misteri Rudal Sukhoi TNI AU
Tidak tanggung-tanggung, dalam uji coba yang berlangsung di September 2014, dua jenis rudal diuji cobakan, yakni Kh-31A dan Kh-31P. Kedua rudal dilepaskan dari satu jet tempur. Dan dibawah pantauan helikoptr Super Lynx AL Malaysia, kedua rudal dilaporkan suskses menggasak target statis di tengah laut. Uji tembak rudal Kh-31 A/P berlangsung sebagai bagian dari latihan Angsa 9/2014, yang dalam babak latihan juga ditembakkan rudal Sea Skua dan rudal anti kapal MM40 Exocet dari kapal perang.
Kecepatan luncur rudal ini memang spektakuler, yakni antara 2.160 sampai 2.520 km per jam, atau setara 2.5 mach. Untuk mendapatkan kecepatan yang sangat tinggi, rudal Rudal Kh-31P didorong oleh 5 roket booster dan ramjet yang dipadukan dalam dual roket pendorong. Bentuknya mirip wahana antariksa Rusia, karena memang didisain oleh biro disain Soyuz di Turayevo dan diproduksi Tactical Missile Corporation.
Saat meluncur, tahap awal rudal ini berakselerasi dengan mesin roket untuk mendapatkan kecepatan 1,8 Mach. Setelah itu mesin pendorong pertama dilepas untuk digantikan 4 mesin jet pendorong, demi mencapai kecepatan maksimum. Kecepatan tinggi rudal ini berguna untuk mengurangi resiko tertembak, karena harus menerobos sistem pertahanan musuh untuk menghancurkan radar penjejak (air search radars) dan fire control radar.
Kh-31P memiliki panjang 5,2 meter dengan berat 600 kg dan mampu menembak sasaran sejauh 110 km. Karena rudal ini ditugaskan untuk menghancurkan radar musuh, dia tidak dibebani hulu ledak besar, melainkan hanya 90 Kg (Blast Frag).
Baca juga: Meneropong Kekuatan Rudal Malaysia
Merujuk ke informasi dari Stockholm International Peace Research Institute (SIPRI), RMAF telah membeli 150 unit Kh-31A/P. Paket rudal ini sudah diterima Malaysia pada tahun 2009 untuk melengkapi 18 unit Su-30MKM. Bagaimana dengan Kh-31 di TNI AU? Mengutip sumber dari Janes.com (30/12/2015), TNI AU telah mendapat persetujuan untuk menerima Kh-31 A/P dengan nilai US$24 juta. Jika harga per unit Kh-31 ditaksir US$550 ribu, maka populasi Kh-31 A/P di Indonesia diperkirakan ada 43 unit.
Di akhir bulan ini, tepatnya 29 September 2016 akan dilangsungkan latihan Puncak Angkasa Yudha 2016. Latihan yang akan digelar di Tanjung Pandan, Kabupaten Belitung, Kepulauan Bangka Belitung, bakal melibatkan 48 unit pesawat tempur, di dalamya termasuk ada F-16 Fighting Falcon dan Sukhoi Su-27/Su-30. Sejauh ini baru terdengar rencana penembakkan rudal hanud MANPADS QW-3 oleh Paskhas, tapi bukan tak mungkin bila nanti ada kejutan penembakan rudal udara ke permukaan. (Gilang Perdana)
Makanya buat rudal sendiri xixixix…..sayang yg mau kasih TOT hanya china…ixixixi…memang bahaya kalo indonesia bisa buat sendiri…pemikiran utk upgrade kedepannya dan ke kemampuan yang lebih tinggi begitu cepat naiknya..lihat di changbogo …baru diajari beberapa tahun aja udah berani merangkai sendiri…cerdas!!…belom speknya mungkin lebih bagus…waah bahaya ini orang2 indonesia kalo bisa buat rudal kelas 150 km…hadeeh..berarti bisa gak ada 10 th dia bisa buat rudal diatas 800 km nanti???….(ini pemikiran orang luar indonesia yg tak ingin indonesia kuat)..ini pendapat saya lho…hehhe…salam sehat selalu untuk temen2 semua…
Sebagai gambaran, saat main salah satu game simulasi tempur, saya berkali-kali menembakkan TV Guided missile jenis Hellfire. sering meleset kalau rudal ditembakkan dari jarak jauh sebelum target benar-benar terlihat. akan lebih mudah kena jika target telah terlihat dari kokpit sebelum rudal ditembakkan.
kendala utama, saat rudal ditembakkan, kecepatan lesat rudal akan membuat kamera CCTV pada missile bergoncang hebat. hal ini berdampak pada buruknya visual yang didapat oleh operator sehingga hanya ada beberapa detik saja waktu untuk mengenali dan memastikan apakah objek yang terlihat benar-benar target yang diincar. apalagi tampilan visual dari kamera TV missile di monitor tampak black & white alias hitam putih. Operator missile harus punya pengetahuan lebih tentang target dan harus tangkas. .
Tentunya hal itu sdh di antisipasi oleh pabriknya
teknologi anti getar sudah lama diterapkan pada kamera komersial
apalagi di dalam rudal, tentunya sudah sangat stabil
yang paling dominan adalah kondisi fisik dan psikis sang pembidik
dan tentunya haruslah sangat mengenal karakter rudal Kh-29TE nya
setahu saya Hellfire pemandunya hanya Laser dan radar
blom ada kabar soal tes rudal r73 dan r77 nya yah…