Hughes HM500: Terminal Satcom Manpack Multiband Untuk Operasi Militer
|Hughes Defence, penyedia solusi komunikasi satelit rekanan utama militer Amerika Serikat, belum lama ini telah meluncurkan produk terbarunya, Hughes HM500. Yang menarik dari terminal HM500 multiband yaitu perangkatnya mampu dikemas dalam ransel (manpack), dan dapat dirakit serta disiapkan dalam waktu kurang dari 10 menit. Tak ayal HM500 digadang sebagai perangkat Satcom (Satellite Communications) yang pas menemani pergerakan pasukan elite dalam suatu operasi tempur yang jauh dari pangkalan. Yang menarik lagi, disebut-sebut pihak Indonesia menyatakan tertarik pada perangkat komunikasi taktis ini.
Baca juga: Len VDR10-MP – Military Tactical Radio Manpack Produksi BUMN Strategis
Dikutip dari Janes.com (30/5/2017), selain Indonesia, Malaysia dan Singapura juga menyatakan ketertarikan pada kemampuan HM500. Hal tersebut dikatakan Wayne Marhefka, Hughes Defense Senior Director of Business Development. Wayne dalam sebuah wawancara menyebut, bahwa bobot terminal dan perangkat HM500 kurang dari 15 kg, atau berat terminal hanya 14 kg (tanpa baterai). Produk sejenis yang digunakan pada lingkup militer memang ada, namun bobot konfigurasinya bisa mencapai 100 kg.
Secara teori, perangakat dapat disiapkan dalam waktu 15 menit, namun jika operator telah terlatih dapat disiapkan kurang dari 10 menit. Terminal alat komunikasi ini memiliki tiga kaki untuk dikombinasikan menjadi tripod dengan perakitan yang mudah. Selain antena, perangkat lain yang ada mencakup modem dan konektor. Secara keseluruhan perakitan terdiri dari delapan panel yang terbuat dari material komposit, kesemuanya dibagi ke dalam dua komponen besar.
Baca juga: General Dynamics URC-200 (V2) – Radio Taktis Pengendali Tempur Andalan Paskhas TNI AU
Sebagai perangkat komunikasi berbasis satelit yang multiband, Hughes HM500 dapat beroperasi di X-, Ku-, Ka-, dan military Ka-bands. Sistem kerja perangkat canggih ini akan dipadukan dengan konstelasi US Wideband Global SATCOM (WGS). Meski begitu, terminal HM500 belum melalui sertifikasi WGS. Marhefka mengatakan HM500 dirancang untuk bekerja dengan berbagai jenis modem Hughes, termasuk lini produk HM dan HX serta kemampuan Jupiter high-throughput capability yang sedang dikembangkan perusahaan. Belum lama ini HM500 tengah diuji coba di Indian Military Signal Corps. (Bayu Pamungkas)
Seharusnya bisa di RE. Amati, tiru, modifikasi.
A.K.A.N…….
Kata yg selalu menemani alutsista TNI
Ckckckck…..
baru tertarik…blm pasti beli….