Update Drone KamikazeKlik di Atas

Didampingi F-16, Jet Tempur Stealth Turki ‘KAAN’ Sukses Terbang Perdana

Setelah beberapa kali penundaan, prototipe jet tempur stealth KAAN yang dikembangkan Turkish Aerospace Industries (TAI) akhirnya sukses terbang perdana pada hari Rabu, 21 Februari 2024. Pada penerbangan perdana yang videonya viral di media sosial X, KAAN nampak terbang didampingi jet tempur F-16D Fighting Falcon Angkatan Udara Turki.

Baca juga: 27 Desember, Jet Tempur Stealth (Turki) KAAN Dijadwalkan Terbang Perdana

Dalam penerbangan perdana, KAAN terbang selama 13 menit, mencapai ketinggian 2.438 meter dan terbang dengan kecepatan 426 km per jam. KAAN adalah jet tempur generasi kelima yang menjadi kebanggaan Turki, sebelum diberi nama KAAN, sebelumnya jet tempur ini dikenal sebagai TF-X, dan digadang untuk menggantikan pesawat tempur F-16 yang sudah tua dalam inventaris Komando Angkatan Udara Turki, dengan rencana implementasi bertahap yang dimulai pada tahun 2030-an.

Diluncurkan pada tahun 2016, proyek KAAN menggarisbawahi komitmen Turki untuk memodernisasi infrastruktur pertahanannya dan memastikan kesiapannya menghadapi tantangan di masa depan.

KAAN, awalnya direncanakan untuk melakukan penerbangan perdananya dengan mesin Turki pada tahun 2028, dengan kabar terbang perdana pada 27 Desember 2023, maka akan melampaui ekspektasi dengan mencapai tonggak sejarah lebih cepat dari jadwal.

Jet tempur stealth KAAN diharapkan menjadi game-changer, dengan kemampuan siluman canggih yang memungkinkannya beroperasi tanpa terdeteksi di wilayah udara yang bermusuhan. Penggabungan AI-nya menambah dimensi lain pada fitur-fiturnya yang sudah mengesankan, menjadikannya kekuatan yang tangguh dalam peperangan udara modern.

Dengan lebar sayap sekitar 21 meter, pesawat ini menawarkan kemampuan kinerja yang mengesankan, mampu mencapai kecepatan maksimum Mach 1,8 berkat mesin kembarnya, masing-masing menghasilkan daya dorong 29.000 pound (13.000 kg). (Gilang Perdana)

Demi Jet Tempur Stealth KAAN, Turki Mohon ke AS untuk Bisa Memproduksi Mesin GE F110

8 Comments