Denjaka Korps Marinir Diperkuat Ransus Inkas Sentry Tactical Intervention Vehicle (TIV)
|Bersamaan dengan peresmian Barak Siaga Denjaka (Detasemen Jalamangkara) di Kesatrian Marinir Arthur Solang, Cilandak, Jakarta Selatan, pada hari Senin (20/1/2025), satuan elite Denjaka juga menerima ransus (kendaraan khusus) anti teror dari Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto.
Ransus untuk misi anti teror yang diberikan kepada Denjaka adalah kendaraan tangga (Mobile Dual Ramp System), jenis ransus yang tidak asing digunakan oleh satuan elite seperti Sat-81/Gultor Kopassus dan Sat Bravo 90 Kopasgat. Dari foto yang diposting pada situs pasmar1.tnial.mil.id, nampak ransus tangga yang dimaksud adalah Inkas Sentry Tactical Intervention Vehicle (TIV).
Inkas Sentry TIV 4×4 adalah kendaraan intervensi taktis lapis baja yang dilengkapi dengan sistem tanjakan serbu vertikal yang telah diuji oleh unit-unit khusus di banyak negara di seluruh dunia.
Sistem ini dipasang pada kendaraan yang dapat dinaikkan dan diturunkan. Inkas digadang ideal untuk operasi khusus, seperti dalam aksi penyerbuan gedung, pesawat terbang, bus, kereta api, melewati pagar, atau sebagai posisi penembak jitu.
Dirancang untuk menjadi transportasi yang andal dan aman serta penyangga yang kokoh untuk tanjakan serbu vertikal. Kendaraan ini dibuat sesuai pesanan dan dapat disesuaikan baik secara internal maupun eksternal untuk mengakomodasi kebutuhan tertentu.
Suspensi tinggi kendaraan ini memungkinkannya untuk menghadapi berbagai jenis medan apa pun misinya. Dilengkapi dengan solusi lapis baja seperti ban antibocor Hutchinson, sekat belakang lapis baja, dan suspensi yang diperkuat, semuanya memastikan ketenangan pikiran bahwa penumpang terhindar dari bahaya.
Ransus Denjaka ini berlapis baja dengan peringkat balistik NIJ IV/CEN BR6+, yang dapat menahan terjangan proyektil dari senapan mesin dengan kaliber 7,62 mm.
Dari laman inkasarmored.com, disebut bahwa Inkas Sentry TIV diluncurkan pada tahun 2025. Ransus ini mengadopsi transmisi otomatis 10 speed. Dapur pacunya mengandalkan mesin 6.7L Diesel V8 dengan 330hp @ 2800 rpm.
Inkas Sentry TIV punya dimensi 7600 x 2350 x 3160 mm dan wheelbase 3683 mm. Kapasitas bahan bakarnya 151 liter dan dapat membawa 10 kursi di belakang untuk pasukan khusus.
Inkas Sentry adalah produksi Kanada dan sudah mengadopsi kemudi di kanan dan dibangun dari sasis Ford heavy-duty. Beberapa fitur yang ada di rantis tersebut mencakup advanced door locking systems, gun ports, escape hatches, dan roof mounted turret. Sebagai kendaraan dengan kemampuan offroad, Inkas Sentry dibekali winch yang punya kapasitas 8 ton. (Gilang Perdana)
Mengenal Inkas Sentry APC, Rantis Koopssus TNI yang Show of Force di Depan Markas FPI Petamburan