Category: Satelit

Siap Geser Dominasi dan Akurasi GPS, Cina Sukses Luncurkan Satelit Navigasi BeiDou Terakhir

Ada banyak jalan bagi Cina untuk ‘menguasai’ dunia, selain dikenal sebagai poros ekonomi, bisnis dan investasi global, Cina merupakan pemain super tangguh di lini sistem teknologi informasi dan komunikasi. Bukan saja berjaya lewat vendor jaringan seluler seperti Huawei, tapi lebih dari itu, Cina punya sistem navigasi berbasis satelit yang berani menantang dominasi dan kedigdayaan GPS (Global Positioning System) asal Amerika Serikat. Lewat BeiDou Navigation Satellite System (BDS), navigasi berbasis satelit bukan hanya penting bagi kebutuhan sipil, tapi militer Cina juga sangat berkepentingan atas BeiDou. Dan pada Selasa kemarin (23/6/2020), Cina telah meluncurkan satelit terakhir BeiDou-3 ke luar angkasa. (more…)

Departemen Pertahanan Australia Luncurkan High Altitude Balloon ke Stratosfer

High Altitude Platform Station (HAPS) atau di Indonesia akrab disebut Wahaha Dirgantara Super, telah digadang sebagai instrumen strategis multifungsi, dimana kegunaannya dapat berperan penting dalam lingkup komunikasi sipil dan militer. Bila di Indonesia HAPS baru sebatas wacana, maka Departemen Pertahanan Australia pada 9 Juni lalu merilis, bahwa pihaknya telah sukses meluncurkan apa yang disebut sebagai high altitude balloon ke ketinggian stratosfer. (more…)

Dengan Kerahasiaan Tinggi, AS Kembali Luncurkan Pesawat Ruang Angkasa Misterius X-37B

Hanya berselang dua hari setelah meresmikan bendera Angkatan Luar Angkasa AS atau US Space Force di Oval Office, Gedung Putih, Washington DC, Jumat 15 Mei 2020, Presiden AS Donald Trump kembali membuat kejuatan di lini ruang angkasa. Diwartakan AS berhasil meluncurkan roket Atlas V dari Cape Canaveral. Dengan balutan misi serba rahasia, informasi yang berkembang menyebut muatan roket Atlas V adalah sebuah pesawat ruang angkasa jenis X-37B. (more…)

Deteksi Objek Asing di Ruang Angkasa, AS Gelar Space Surveillance Telescope di Australia Barat

Betapa ‘sempurna’ sistem penginderaan jarak jauh Australia. Bukan sebatas telah mengoperasikan armada Airborne Early Warning and Control (AEW&C) E-7A Wedgetail dan nantinya drone High Altitude Long Endurance (HALE) MQ-4C Triton. Unit deteksi udara dari permukaan (ground based) yang dioperasikan Negeri Kangguru tergolong spektakuler, sebut saja Jindalee Operational Radar Network (JORN) yang sapuan deteksinya hingga 3.000 km dan dapat menjangkau wilayah Indonesia. Tapi itu belum cukup, masih ada yang bakalan lebih ‘mantul’ dari itu. (more…)

Dituduh Kembangkan Rudal Balistik Antarbenua, Iran Sukses Orbitkan Satelit Militer Pertama

Ibarat ungkapan “usaha tidak akan pernah mengkhianati hasil,” kini sedang dituai oleh Iran. Setelah berkali-kali mengalami kegagalan meluncurkan satelit militer, ditambah tekanan politik dari Amerika Serikat dan yang terbaru wabah Covid-19, rupanya 22 April 2020 menjadi tanggal yang bersejarah bagi Negeri Para Mullah. Iran diwartakan untuk pertama kalinya dalam sejarah berhasil mengorbitkan satelit militer ke orbit. (more…)

Long March 3B/E – Inilah Profil Roket yang Gagal Meluncurkan Satelit Palapa N-1

9 April 2020 sejatinya bakal menjadi momen yang menggembirakan bagi operator satelit di Indonesia, namun harapan tersebut buyar setelah Satelit Nusantara Dua (Palapa N-1) yang diluncurkan pada Kamis (9/4) malam, dari China, gagal mencapai orbit karena kegagalan roket yang membawanya ke angkasa. Satelit ini dimiliki oleh PT Palapa Satelit Nusa Sejahtera (PSNS), yang merupakan perusahaan patungan PT Pasifik Satelit Nusantara (PSN), Indosat Ooredoo dan PT Pintar Nusantara Sejahtera. (more…)

Militer Cina Gunakan Aerostat, Jadi Bukti Kehadiran HAPS di Laut Cina Selatan

Meski secara implementasi masih jauh, namun HAPS (High Altitude Platform Station) telah masuk dalam kajian oleh Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Kemenko Polhukam). Oleh Kemenko Polhukam HAPS digadang kelak sebagai bagian dari rangka pertahanan dan keamanan di daerah terluar, terpencil dan perbatasan. Dan, terkait HAPS, belum lama ini ada kabar ‘penampakan’ HAPS dari wilayah Laut Cina Selatan.

(more…)

Rusia Mulai Gelar “Harmony,” Modul Mata-mata di Dasar Lautan

Meski terus dikuyo-kuyo oleh Amerika Serikat, seperti pada penerapan Countering America’s Adversaries Through Sanctions Act (CAATSA) yang mengganjal penjualan alutsista, bukan berarti ambisi Rusia redup dalam gelora pengaruh politik dan militer global. Setelah menunjukan tajinya di Suriah, segmen dunia bawah air kabarnya mulai akan digeber oleh Negeri Beruang Merah tersebut. Selain memunculkan sosok kapal selam nuklir terpajang dan torpedo berhulu ledak nuklir, lini sistem penjejak bawah air dalam lingkup anti submarine warfare juga bakal digenjot, persisnya mulai 2020 Rusia bakal mulai menggelar hydro acoustic surveillance system. (more…)

Cina, India dan Korea Selatan Pacu Kapasitas dan Kemampuan Satelit Militer, Bagaimana dengan Indonesia?

Seandainya tak ada masalah pembayaran uang muka kepada Airbus Defence and Space (ADS), sejatinya pada tahun ini (2019-red) satelit komunikasi militer pertama milik Indonesia telah mengorbit, dalam paketnya Indonesia akan mengorbitkan satu satelit geostationer (GSO) dan dua satelit non geostationer (NGSO). Tapi sayang, lantaran sengkarut masalah pembayaran, termasuk pada kasus antara Kementerian Pertahanan dengan Avanti Communication, sang operator satelit Artemis, menjadikan impian Indonesia memiliki satelit pertahanan harus tertunda lagi. (more…)

Demi Lindungi Putin dan Instalasi Penting, Rusia Lakukan ‘Spoofing’ GPS dalam Skala Luas

Banyak cara dilakukan suatu negara untuk melindungi kepentingan militer dan keselamatan para petingginya. Terkhusus pada negara-negara besar, trik dan upaya yang dilakukan boleh jadi akan terlihat sangat canggih, masif dan luas, mengikuti kepentingan negara tersbut di suatu wilayah. Seperti halnya Rusia yang disebut-sebut telah melakukan manipulasi sistem navigasi satelit berbasis GPS (Global Positioning System). Teknik yang disebut sebagai spoofing ini dikabarkan mencakup area yang luas, mulai dari kawasan Utara dan Timur Jauh Rusia, Semenanjung Krimea dan beberapa lokasi wilayah di Suriah. (more…)