Category: Kapal Perang

KRI Kerambit 627 Sukses Live Firing Test dengan Muatan Kapal Penuh, Dudukan Peluncur Exocet MM40 Block 3 Telah Terpasang

Mengambi lokasi di Utara Laut Surabaya, Kapal Cepat Rudal (KCR) 60M ke-4 yang dikenal sebagai KRI Kerambit 627 telah sukses melaksanakan uji penembakan pada tahap Live Firing Test (LFT) meriam Bofors 57 MK3. Keberhasilan KRI Kerambit 627 ini menyusul kesuksesan sistershipnya yakni KRI Halasan-630 yang pada pertengahan November 2022, telah lebih dulu menjalankan rangkaian uji penembakan. (more…)

Elettronica Italia Pasok Perangkat Peperangan Elektronik untuk Dua OPV 90 TNI AL

Setelah sempat melakukan negosiasi untuk memasok perangkat peperangan elektronik di frigat FREMM pesanan Indonesia, kini ada kabar terbaru dari Elettronica, dimana perusahaan penyedia perangkat elektronik pertahanan yang bermarkas di Roma, Italia, telah meraih kontrak untuk memasok komponen electronic warfare (peperangan elektronik) pada dua kapal perang jenis OPV (Offshore Patrol Vessel) 90 pesanan TNI AL yang kini sedang dibangun oleh galangan PT Daya Radar Utama (DRU). (more…)

Rudal Anti Kapal Atmaca Akan Dipasang di OPV 90 TNI AL

Mockup rudal Atmaca di Indo Defence 2022 (Indomiliter)

Rudal anti kapal Atmaca buatan Roketsan, Turki, namanya ikut terangkat dalam ajang Indo Defence 2022. Selain sebelumnya dikabarkan telah dilirik TNI AL, siaran pers dari Kementerian Pertahanan RI juga telah menyiratkan adanya potensi kerja sama atas akuisisi rudal Atmaca. Tapi perlu dicatat, ini baru potensi dan belum dituangkan dalam bentuk kontrak pengadaan alutsista. (more…)

PT BTI Indo Tekno Gandeng SEA, Tingkatkan Kemampuan Deteksi Sonar di Kapal Perang

Kemampuan deteksi pada ancaman di bawah permukaan air menjadi penting untuk direspon dalam dinamika operasi militer saat ini. Kemampuan deteksi tersebut, idealnya tidak sebatas hadir pada kapal perang bertonase besar, seperti pada frigat dan korvet, melainkan kapal perang bertonase kecil, seperti kapal patroli (PC-40) dan KCR (Kapal Cepat Rudal), akan ideal bila mempunyai kemampuan deteksi dan identifikasi pada objek di bawah permukaan air. (more…)