Category: Berita Update Alutsista

AL Singapura Refurbish Kapal Patroli Fearless Class Menjadi Sentinel Class, Siap Ronda Selat Malaka

(RSN)

Kilas balik ke tahun 2019, saat itu dikabarkan Angkatan Laut Singapura (RSN) memensiunkan armada kapal patroli Fearless Class, yang notabene usianya masih tergolong muda, dimana rata-rata dibangun pada dekade 90-an oleh ST (Singapore Techologies) Marine. Punya persenjataan canggih setara korvet, menjadikan apa yang dilakukan Singapura membuat “iri” beberapa negara tetangganya, yang mungkin saja berharap mendapat hibah Fearless Class. (more…)

TNI AL Setujui Factory Acceptance Tests untuk CMS Terma di KCR-60M

Pandemi yang belum berkesudahan tentu membawa dampak pada industri pertahanan, meski begitu proses yang sedang dijalankan harus tetap dioptimalkan, mengingat ada kebutuhan akan kesiapan alutsista. Terkait hal tersebut, TNI AL diwartakan telah menyetujui tahap Uji Penerimaan Pabrik – Factory Acceptance Tests (FAT) dari Terma untuk proses instalasi Combat Management Systems (CMS) pada empat unit KCR-60M produksi PT PAL Indonesia. (more…)

Akhirnya, Ranpur Pindad Badak 6×6 Diserahkan dari Kemhan untuk TNI AD

Pertanyaan netizen seputar kabar ranpur Fire Support Vehicle (FSV) Badak 6×6 kini telah terjawab, persisnya pada 19 Januari lalu, telah diserahkan 7 unit Badak 6×6 pesanan Kementerian Pertananan untuk TNI AD. Selain ranpur Badak 6×6, Kemhan juga menyerakan 26 unit ranpur Anoa 6×6 (varian APC dan komando) dan 10 unit rantis lapis baja Komodo 4×4 varian APC. (more…)

40 Tahun Beroperasi, Airbus Helikopters Telah Produksi 1.100 Unit AS365 Dauphin

Nama AS365 Dauphin lekat bagi publik di Indonesia, pasalnya helikopter ini identik sebagai salah satu jenis helikopter andalan bagi BASARNAS, selain juga ada yang digunakan oleh Polisi Udara. Dan belum lama ada kabar dari pihak manufaktur, dimana Airbus Helicopters mengumumkan pengiriman unit terakhir Dauphin bagi satuan Bea Cukai Spanyol, yang mana salah satu tugas Dauphin adalah untuk pengintaian dan memerangai peredaran narkotika di di Selat Gibraltar, Laut Alboran, dan di Galicia. Lepas dari itu, rupanya ada informasi yang menarik dari Airbus Helicopters. (more…)

Dari Dasar Laut Mediterania, Inilah Penampakan F-35B Inggris yang Berhasil Diangkat Ke Permukaan

Pada 12 Desember 2021, Kementerian Pertahanan Inggris telah merilis kabar, bahwa pihaknya beserta tim penyelaman dari Amerika Serikat, berhasil mengangkat bangkai F-35B Lightning II Inggris yang jatuh di Laut Mediterania pada 17 November 2021. Di tengah gelombang yang ganas, setidaknya dibutuhkan waktu dua minggu untuk menentukan posisi jatuhnya pesawat dan beberapa hari berikutnya untuk proses evakuasi ke permukaan. Namun, bagi netizen, “no pic = hoax.” (more…)

Indonesia Siap Terima Hibah Tiga Unit Pohang Class, Korvet Laris dari Korea Selatan

Setelah lama tak memperoleh alutsista bekas pakai, TNI AL diwartakan akan menerima kapal perang bekas pakai, namun kapal yang dimaksud bukan diibeli, melainkan akan diterima dalam bentuk hibah. Dari beberapa pemberitaan media nasional, disebut bahwa Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono akan menyambut kedatangan kapal korvet Angkatan Laut Korea di Indonesia. (more…)

Inilah Profil Orbiter 2B, Drone Intai Andalan Korps Paskhas TNI AU

Nama drone Orbiter series produksi Aeronautics Defense Systems telah mendunia, seperti seri Orbiter 1K yang moncer saat digunakan dalam konflik di Nagorno-Karabakh, dimana Orbiter 1K bertindak sebagai drone kamikaze yang dioperasikan militer Azerbaijan melawan pasukan Armenia. Dan masih dari keluarga Orbiter, ada kabar bahwa Korps Paskhas TNI AU juga mengoperasikan keluarga drone Orbiter. (more…)