Category: Berita Matra Laut

Pengganti Walrus Class, Belanda Resmi Pilih Desain Kapal Selam “Black Sword” dari Naval Group Perancis

Setelah menimbang berbagai penawaran, pemerintah Belanda akhirnya telah memutuskan desain dan galangan yang akan membangun kapal selam generasi mendatang, yakni sebagai pengganti empat unit kapal selam Walrus class yang rencana penggantiannya telah digulirkan sejak tahun 2019. Persisnya, Belanda memilih desain dari Perancis untuk kapal selam diesel listrik yang mampu meluncurkan rudal jelajah Tomahawk. (more…)

Mack Defense Kembangkan Medium Tactical Truck (MTT) Generasi Baru untuk Korps Marinir AS, Dilengkapi Teknologi Hibrida-Listrik

Korps Marinir Amerika Serikat (USMC) telah memberikan kontrak 12 bulan bagi Mack Defense untuk memulai pengembagan prototipe truk taktis generasi baru – Medium Tactical Truck (MTT) . Kontrak tersebut diberikan guna nantinya menggantikan armada Medium Tactical Vehicle Replacement (MTVR) Korps Marinir yang saat ini digunakan dalam misi satuan tugas lintas udara. (more…)

Gantikan Mesin Turbojet Buatan Perancis, Rudal Jelajah Anti Kapal Atmaca Sukses Meluncur dengan Mesin Produksi Dalam Negeri

Bakal diborong 45 unit oleh TNI AL, yang kelak akan dipasang pada korvet Fatahillah class, Parchim class, KCR (Kapal Cepat Rudal) FPB-57 dan OPV (Offshore Patrol Vessel) 90, nama rudal jelajah anti kapal Atmaca buatan Roketsan, telah menjadi perhatian besar para pemerhati alutsista di Indonesia. Dan belum lama ini ada kabar dari Turki, bahwa Roketsan berhasil melakukan uji coba perdana peluncuran rudal Atmaca yang menggunakan mesin produksi dalam negeri. (more…)

Cina Operasikan Dua Kapal Induk ‘Mini’ Pembawa Drone, Inilah yang Bikin Taiwan Cemas

Meski bertajuk eksperimental, kehadiran kapal induk pembawa drone milik Cina telah membuat gusar Taiwan, pasalnya konsep kapal induk drone dapat menggeser penggelaran kekuatan serangan jarak jauh Beijing, belum lama lagi, yang dibawa bukan sebatas drone udara atau Unmmanned Aerial Vehicle (UAV), melainkan juga drone kapal permukaan – Unmanned Surface Vehicle (USV) dan drone bawah laut – Autonomous Underwater Vehicle (AUV). (more…)

Cina Garap Proyek Kapal Induk Keempat, Diduga Bakal Mengusung Tenaga Nuklir

Kapal induk terbaru (ketiga) Cina Type 003 Fujian belum juga komisioning atau diserahterimakan kapada Angkatan Laut Cina, namun ada kabar terbaru, bahwa Beijing tengah mempersiapkan pembangunan kapal induk keempat. Sejak diluncurkan pada 17 Juni 2022, Fujian baru akan menjalani tahap sea trial pada tahun 2024 dan rencana diserahterimakan pada tahun 2025. Tapi guna mengimbangi kekuatan armada AL AS di Pasifik Barat, maka pembangunan kapal induk keempat telah dikumandangkan. (more…)