Amazing! Uji Beban di Jembatan ini Melibatkan 66 Unit Main Battle Tank

Lazimnya setiap jembatan sebelum resmi dioperasikan harus melalui serangkaian pengujian untuk memastikan kekuatan strukturnya. Salah satu tahapan yang harus dilalui yaitu uji beban (load test). Uji beban merupakan metode pengujian pada bangunan dengan menerapkan beban sesuai standar yang telah ditentukan.

Baca juga: AD Filipina Pesan WFEL Dry Support Bridge – Truk ‘Jembatan’ untuk Pergerakan Taktis

Tujuan dari load test adalah untuk menguji kekuatan struktur kontruksi apakah sudah sesuai dengan standar kelayakan atau belum. Fungsi dari standar kelayakan ini tak lain guna menjamin keselamatan orang dan wahana yang melintasi jembatan tersebut. Nah, terkait uji beban pada jembatan, ada kisah yang unik datang dari Praha, ibu kota Republik Ceko.

Di masa berlangsungnya Perang Dingin, dibangun jembatan Nusle (Nusle Brigde). Dari literasi sejarah, disebutkan kontruksi Jembatan Nusle dimulai pada tahun 1967 dan selesai alias dirampungkan pada tahun 1973. Jembatan ini membentang sepanjang 485 meter dan lebar 26,5 meter. Struktur rangka beton bertulang jembatan ini ditopang oleh empat pilar.

Yang unik dari Jembatan Nusle adalah sebelum dioperasikan pada 22 Februari 1973, dilakukan uji beban dengan teknik yang tidak lazim, yaitu dengan menempatkan Main Battle Tank (MBT) di sepanjang jembatan. Jumlah MBT yang diparkir pun spektakuler, yaitu mencapai 66 unit, dari jenis MBT T-55 yang bobot per unitnya 36 ton. Pada era 60/70-an, T-55 merupakan MBT andalan di negara anggota Pakta Warsawa.

Merujuk ke sejarahnya, Jembatan Nusle dirancang oleh tiga arsitek, Vojtech Michalek, Stanislav Hubicka, dan Svatopluk Kobr. Desain jembatan ini membutuhkan 20.000 meter kubik beton bertulang terbaik. Di masa lalu, jembatan ini pernah disebut sebagai jembatan bunuh diri, karena banyaknya orang yang secara tragis mengakhiri hidup mereka dengan melompati jembatan setinggi 42,5 meter ini.

Baca juga: Acrow Bridge 700XS: Jembatan Bailey Terbaru Untuk Zeni TNI AD

Jembatan Nusle saat ini.

Sisi unik dari Jembatan Nusle adalah adanya inner tube, dimana ruang kosong di dalam jembatan beton ini diisi oleh jaringan rel kereta metro. Inner tube di dalam jembatan ini punya tinggi 6,5 meter dengan ketebalan beton dikisaran 30-110 centimeter. Pada tahun 2000, bangunan ini dinyatakan sebagai salah satu prestasi konstruksi abad ini. (Bayu Pamungkas)

One Comment