Tag: Singapura

Forpost-M UCAV: Bukti Kepercayaan Rusia pada Teknologi Drone Israel

Lazimnya kita dengar produk persenjataan asal Rusia dibuat ulang, entah berdasarkan lisensi atau murni di copas oleh Cina, India atau Iran. Namun ada kalanya yang terjadi malah kebalikannya, dimana Rusia yang membuat produk alutsista berdasarkan lisensi dari luar negeri. Setidaknya ini terbukti dari adopsi drone intai tempur Forpost-M. Drone yang sudah beberapa kali diajak dalam operasi tempur di Ukraina dan Suriah ini aslinya adalah Searcher II buatan Israel Aerospace Industries (IAI). (more…)

Latma Camar Indopura 2019, Tampilkan Fokker F50 MPA, Pesawat Intai Maritim Tercanggih di Asia Tenggara

Latihan militer bilateral Camar Indopura 2019 antara TNI AU dan AU Singapura (RSAF) baru saja tuntas (29/8) setelah resmi dibuka pada 26 Agustus lalu di Lanud Supadio, Pontianak, Kalimantan Barat. Latihan dengan sandi Air Manuver Exercise (AMX) Latma Camar Indopura ke 16 ini melibatkan dua pesawat intai maritim andalan dari kedua negara. Dari TNI AU, dikerahkan satu unit Boeing 737-200 Surveillance dengan nomer AI-7303 dari Skadron Udara 5 dan dari RSAF satu unit Fokker F50 MPA (Maritime Patrol Aircraft). (more…)

Eagle Indopura 2019, Inilah Kecanggihan Tiga Kapal Perang AL Singapura yang Sandar di Surabaya

Tiga kapal perang AL Singapura (RSN) dalam formasi tempur lengkap, terdiri dari frigat stealth RSS Steadfast 70, korvet RSS Vigour 92 dan kapal patroli litoral RSS Justice 18 diwartakan telah bersandar di Dermaga Jamrud Utara Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya (16/7). Ketiga kapal perang beda kelas itu tiba di Indonesia dalam rangka latihan bersama Eagle Indopura 2019 (16 – 20 Juli 2019).  Menarik dari kedatangan kapal perang AL Singapura, ketiganya disebut-sebut sebagai yang tercanggih di kelasnya, khususnya untuk level Asia Tenggara. (more…)

Grumman E-2C Hawkeye: Pesawat Airborne Early Warning and Control (AEW&C) Pertama di Asia Tenggara

Di Asia Tenggara, Indonesia dikenal sebagai negara penggguna kapal selam dan kapal perang berpeluru kendali pertama, namun Singapura juga berhak mendapat label yang pertama di Asia Tenggara, yaitu dalam kepemilikan dan pengoperasian pesawat intai berkualifikasi Airborne Early Warning and Control (AEW&C). Persisnya 111 Squadron “Jaeger” yang berpangkalan di Lanud Tengah, sejak 1987 telah mengoperasikan empat unit “mini AWACS” E-2C Hawkeye produksi Northrop Grumman. Setelah itu, barulah Thailand yang ikutan menggunakan pesawat AEW&C dengan mengusung Saab 340 Erieye pada tahun 2012. (more…)

Korvet Victory Class Singapura, Terbilang Canggih Tapi Siap Dipensiunkan Bertahap

Korvet Victory Class memang tak muda lagi usianya, namun kapal perang kepunyaan Angkatan Laut Singapura (RSN) ini tergolong kombatan yang padat sistem senjata. Bahkan jika diadu tanding dengan kesenjataan di frigat pun, Victory Class yang memperkuat RSN sejak 1988 ini tak akan lantas minder. Victory Class dengan bobot 595 ton tampil padat persenjataan untuk meladeni peperangan atas permukaan, bawah permukaan dan anti serangan udara. (more…)

Singapura Kembangkan FORT, Robot Sasaran ‘Pintar’ untuk Pertempuran Jarak Dekat

Seiring dengan tantangan yang kian dinamis, pola Pertempuran Jarak Dekat (PJD) alias Close Quarter Battle (CQB) dipastikan akan semakin meningkat. Guna menjawab tantangan tersebut, pola pelatihan ‘tembak-menembak’ jarak dekat ini harus difasilitasi secara memadai, semisal tanpa area simulasi latihan yang ideal, boleh jadi kecakapan personel pasukan khusus akan tumpul. Dan salah satu instrumen yang penting dalam simulasi CQB adalah tersedianya target yang mengasosiasikan sosok teroris atau pasukan lawan. (more…)

Singapura Akuisisi 4 Unit F-35 Lightning II, dengan Opsi Tambahan 8 Unit

F-35 punya kemampuan stealth dengan RCS 0,005

Bila pada pertengahan Januari lalu Singapura telah mengumandangkan rencana mengakuisisi jet stealth F-35 Lightning II Joint Strike Fighter, maka dalam waktu yang relatif singkat, Menteri Pertahanan Singapura Ng Eng Hen, kembali menyebut Singapura bakal terlebih dahulu membeli 4 unit F-35, dengan opsi untuk menambah 8 unit bila dikemudian hari jet tempur generasi ke-5 ini dipandang benar-benar ideal sebagai pengganti F-16 Fighting Falcon Block52 di tahun 2030. (more…)

Type 218SG Kini Berlabel “Invicible Class,” Inilah Spesifikasi Kapal Selam Tercanggih di Asia Tenggara

Seperti telah diberitakan sebelumnya, pada 18 Februari 2019, unit perdana kapal selam Type 218SG telah resmi diluncurkan di galangan ThyssenKrupp Marine di Kiel, Jerman. Peresmian kapal selam oleh Menteri Pertahanan Singapura Ng Eng Hen, juga sekaligus mengukuhkan  nama kapal selam perdana sebagai RSS Invicible. Dengan peresmian nama RSS Invicible, maka Type 218SG Class kini dapat disebut sebagai kapal selam Invicible Class. (more…)

Kapal Selam Type 218SG Singapura Meluncur 18 Februari di Jerman

Bila di Indonesia ada penundaan dalam peluncuran pesanan ketiga kapal selam Nagapasa Class yang dibangun di galangan PT PAL, maka dari negara tetangga ada kabar yang sebaliknya, yaitu Menteri Pertahanan Singapura Ng Eng Hen, diwartakan pada hari Senin, 18 Februari 2019 akan meresmikan peluncuran kapal selam Type 218SG dari galangan ThyssenKrupp Marine di Kiel, Jerman. Ini merupakan peluncuran perdana dari total empat unit Type 218SG yang telah dipesan Singapura pada tahun 2013. (more…)

Tomcar TE 4×4: Rantis Serbu Mungil Pengusung Delapan Rudal Spike-NLoS

Kendaraan taktis (rantis) serbu model buggy 4×4 rasanya begitu banyak ragamnya di Indonesia. Dalam hal desain jelas tak kalah dari merek luar negeri. Hanya sayangnya, di Indonesia bekal senjata pada rantis segala medan yang menggunakan rollbar ini ‘mentok’ pada penggunaan senapan mesin kaliber 7,62 mm atau pelontar granat otomatis AGL-40. (more…)