Category: Helikopter

Airbus dan Leonardo Pimpin Proyek Helikopter Masa Depan NATO, Ini Spesifikasi yang Ditetapkan

NATO memperkirakan sebagian armada helikopternya akan memasuki masa pensiun pada 15 – 20 tahun mendatang. Untuk itu dalam KTT NATO yang dihelat pada akhir Juni lalu di Madrid, Spanyol, Menteri Pertahanan dari enam negara anggota NATO – Peransis, Jerman, Yunani, Italia, Belanda, dan Inggris – bersepakat untuk mengusung proyek Next Generation Rotorcraft Technologies (NGRT). (more…)

Rosoboronexport Ekspor Helikopter Mi-171E ke Suatu Negara, Termasuk 100 Unit dalam Waktu Dekat

Meski tak menyebutkan identitas negara pembeli, Rosoboronexport dan Russian Helicopters (anak perusahaan Rostec State Corporation) diwartakan telah menandatangani kontrak untuk memproduksi dan memasok sejumlah helikopter angkut Mi-171E yang di-upgrade ke pelanggan asing. Secara umum disebut bahwa Mi-171E telah mendapatkan upgrade untuk dapur pacu, peningkatan pada sistem avionik, dan kapasitas angkut beban. (more…)

Sikorsky CH-53 Sea Stallion Luftwaffe – Jadi Saksi Sejarah Terbangkan Presiden Jokowi dan PM India Narendra Modi

Duduk berdampingan dengan Perdana Menteri India Narendra Modi, Presiden Jokowi menumpangi helikopter dalam penerbangan ke lokasi perhelatan KTT G7 di Schloss Elmau, Pegunungan Alpen Bavaria, Jerman. Yang unik, rombongan kepala negara ini tidak dibawa dengan helikopter VVIP, melainkan menggunakan helikopter angkut berat Sikorsky CH-53 Sea Stallion milik Angkatan Udara Jerman (Luftwaffe). Tak ada konfigurasi khusus untuk membawa tamu penting ini. (more…)

Setelah Lama Dinanti, PT DI Resmi Serahkan Dua Unit AS565 MBe Panther AKS dan Satu Unit CN-235-220 MPA Full Mission

Setelah lama dinanti, dua helikopter anti kapal selam (AKS) AS565 MBe Panther Full Mission pesanan Kementerian Pertahanan untuk kebutuhan Pusat Penerbangan Angkatan Laut (Puspenerbal) hari ini, 15 Juni 2022, resmi diserahkan oleh PT Dirgantara Indonesia (DI) dalam acara seremoni di Hanggar Aircraft Services PT DI, Bandung, disaksikan langsung oleh Menteri Pertahanan RI, Prabowo Subianto dan Kepala Staf TNI Angkatan Laut, Laksamana TNI Yudo Margono. (more…)

Korea Selatan Akuisisi 40 Unit Bell 505, Jadi Helikopter Latih untuk Angkatan Darat dan Angkatan Laut

Bell 505 Puspenerbal (Foto: Kompas.com)

Ada kesamaan pilihan antara militer Indonesia antara Korea Selatan, yaitu sama-sama memilih Bell 505 Jet Ranger X sebagai helikopter latih. Seperti diketahui, Bell 505 telah diadopsi oleh Skadron Udara 200 Wing Udara 2 Pusat Penerbangan Angkatan Laut (Puspenerbal) pada akhir 2021 lalu. Bedanya, bila Bell 505 yang diakusisi Indonesia (TNI AL) baru sebatas 2 unit, maka Korea Selatan akan mengoperasikan Bell 505 dalam jumlah 40 unit. (more…)

Akuisisi 29 Unit AH-64E Apache Guardian dan 12 Unit MH-60R Seahawk, Australia Ciptakan Ratusan Lapangan Pekerjaan Baru

Sebagai salah satu negara dengan militer terkuat di kawasan Pasifik, melihat perkembangan alutsista Australia menjadi menarik untuk disimak. Di segmen helikopter misalnya, Negeri Kanguru telah memproyeksikan dua pengadaan besar untuk matra darat dan matra laut. AD Australia akan menerima 29 unit helikopter serang AH-64E Apache Guardian, dan AL Australia akan menerima 12 unit helikopter anti kapal selam MH-60R (Romeo) Seahawk . (more…)

Beralih ke Standar Helikopter NATO, Polandia Pilih AH-64E Apache Guardian atau Bell AH-1Z Viper

Menimbang pilihan antara helikopter serang AH-64E Apache Guardian dan Bell AH-1Z Viper, rupanya bukan hanya dialami oleh Filipina. Sebelum Negeri Pinoy memutuskan mengakusisi helikopter serang produksi Turki T129 ATAK, pilihan itu pernah datang dari Washington, meski toh akhirnya Filipina menolak tawaran lantaran harga beli yang dianggap kemahalan untuk kocek Filipina. Dan belum lama ada kabar, bahwa Polandia kini mendapat tawaran yang sama dengan Filipina. (more…)